Kamis, 03 Desember 2009

DIMULAI DARI PERBEDAAN

1 . DIMULAI DARI PERBEDAAN


Ini berkisah tentang intrinsik dan ekstrinsik dari agama, melalui hal yang tak diduga dan diduga.
Nazmatun Hurin Zahiroh (Ririn), gadis cantik jelita bagaikan bidadari surga yang tak kalah tandingnya, meluluhkan hati setiap insan terutama kaum Adam. Seorang gadis beragama Islam yang berpendidikan tingkat SMA. Berpenampilan kurang bagus menurut agama, tak mengenakan jilbab seperti muslimah umumnya. Walaupun dengan cara berpakaian dianggap tidak berlebihan dan tidak terlalu seksi, tapi tanpa ia sadari, kecantikan luarnya sangat menonjol dan membuahkan ......?.
Anak tunggal dari pasangan Rianto Sudur dan Meliyana, pengusaha pertekstilan dan pengusaha kosmetik.
Ririn memiliki sahabat satu sekolah dan satu kelas, Medolatiya Esfis (Medo), sahabat Ririn yang paling dekat dengannya.
Mungkin namanya terdengar aneh, karena dia adalah seorang gadis Nasrani. Anak angkat sekaligus semata wayang dari pasangan Obrus dan Wihelmina, pengrajin hiasan salib keliling dan pembantu rumah tangga.
Tetapi, Medo belum tahu bahwa selama ini Obrus dan Wihelmina adalah Orangtua angkatnya, dia mengira bahwa mereka adalah Orangtua aslinya, karena pada saat kejadian kelam itu, Medo masih berumur 8 bulan.
Termasuk rahasia besar yang belum Medo tahu, ‘Apakah Medo akan mengetahui rahasia besar tersebut, dan apakah Medo akan mengetahui, siapa Orangtua aslinya? Dan siapa Medolatiya Esfis sesungguhnya?’.

* * * * *

Kehidupan di antara mereka berdua memang bertolak belakang, kaya dan miskin. Keyakinan mereka juga berbeda. Sikap mereka berdua berbeda.
Ririn memiliki sikap tidak memilah-milah, tidak memandang perbedaan, baik dan polos.
Tetapi, di balik sikap positifnya, Ririn memiliki sikap keras kepala dan negatif ‘thinking’ terhadap sesuatu dan termasuk pada Islam, ‘Waaaw! Hal apa itu......?’. Ririn juga dapat melakukan hal yang sangat-sangat gila saat dirundung kesalahan dan nestapa jiwa, ‘Apa yang dia lakukan......?’.
Medo memiliki keunikan sikap, termasuk sikap dirinya yang penasaran sekali terhadap sesuatu yang dia belum tahu maupun yang dia tahu, termasuk tentang Islam. Mempunyai inspirasi disaat melihat situasi di sekitarnya. Sederhana, baik dan rendah diri, termasuk perlakuannya pada Ririn. Mungkin karena Ririn lebih cantik dan lebih kaya dibandingkan dengan dirinya, dan karena perbedaan keyakinan.
Tetapi Medo bangga dengan Ririn yang mempunyai sikap tidak memilah-milah, Medo pun senang bersahabat baik dengan dirinya.
Di balik sikap Medo yang unik, ternyata Medo mempunyai kelebihan, yaitu kepintarannya dalam menuntut ilmu, sehingga sekolah pun memberi beasiswa.
Medo juga mempunyai niat yang sangat menakjubkan sekali pada Ririn, niat itu tumbuh disaat Medo melalui masalah-masalah berat dengan Ririn. Tanpa sadar dan tanpa disengaja, masalah tersebut disebabkan oleh Ririn sendiri, dan setelah Medo mempelajari ilmu tentang Islam.
Tetapi, niat besar itu terbengkalai, Medo sendiri bingung terhadap niat yang berbentuk perkataan, suruhan, petunjuk dan nasihat itu akan dilakukan, apa tidak, karena terhalang oleh dinding keimanan yang berbeda. Padahal, niat itu demi kebaikan diri Ririn sendiri. ‘Niat besar apa itu......?’, yang selalu ditulis di buku hariannya.















2 . RASA CINTA MEMBUAHKAN DERITA


Saat berjalan, maupun bermain berdua di sekolah, Medo kadang menundukan kepalanya. Sebaliknya dengan Ririn, yang berjalan sangat anggun dan tegap bagaikan pragawati sedang pentas yang akan menuju pada barisan utama.
Disetiap langkahnya, banyak sekali dihujani sapaan khusus untuk Ririn, dari kalangan Siswa, Siswi, dari kalangan Guru-guru pun banyak yang menyukainya. Bahkan ada salah seorang satpam, Pak Yadi namanya, yang sangat menyenangi dan menyayangi Ririn seperti anaknya sendiri, walaupun tidak terlalu dekat. Menyapa terus menyapa tiada henti, bagaikan para penggemar menyambut idola mereka. Ririn tidak mengenali mereka, tetapi Ririn dengan ramah membalas sapaan mereka satu persatu.
Kecuali Kepala Sekolah, Ibu Sandra dan salah seorang Guru wanita, Ibu Jarwah. Karena mereka menganggap bahwa sikap Ririn itu TB alias Tebar Pesona.
Ada seorang pria yang langsung menyatakan cintanya pada Ririn, dengan memberikan sekuntum mawar putih yang ada di kebun sekolah, pria itu mengambil mawar dengan susah payah, karena hanya ada satu bunga di pohonnya. Lebih susah lagi, bunganya berada di bagian atas pohon. Dengan semangatnya, pria itu terus menginjitkan kakinya. Disaat mawar telah diraih untuk dipetik, tangannya tergores duri yang sangat tajam, berdarahlah tangannya. Pria itu memberikan sekuntum mawar putih dengan kucuran darah segar yang keluar dari tangannya. Ririn dan Medo melihat tangannya dengan ngeri, tetapi pria itu tersenyum-senyum, terasa tidak ada rasa sakit di tangannya. Dia dengan gigihnya berhasil dan memberikan mawar putih itu pada Ririn. Mawar itu diterima oleh Ririn sebagai rasa penghargaan untuk usaha memetik mawar dengan kucuran darahnya, tetapi kerja kerasnya tidak membuahkan apa-apa. Dengan lembutnya Ririn memberikan kata “Maaf” padanya. Cintanya tak terbalas, para Siswa yang menyaksikan adegan itu memiliki perasaan iba padanya, tetapi serentak mereka pun tertawa. ‘Aneh’!. Pria itu pun reflek, langsung mengambil batu dan melemparkan batu itu ke kaca laboratorium sebagai gambaran hatinya yang hancur. ‘Ade-ade ajeee’!. ‘Celaka 12’ muncul masalah baru. Ternyata kaca laboratorium yang dipecahkan pria itu adalah kaca termahal dan kaca tertebal di sekolahnya, wah! Begitu dasyat hancur hatinya sampai pecah seperti itu. Tamatlah riwayat pria itu. Guru-guru marah dan minta ganti rugi sebesar Rp. 650.000-, . ‘Cinta...cinta...!’.
* * * * *

Adapun kali ini, sesuatu hal yang termasuk paling bermomen dalam hidup Ririn. Ketika ada seorang pria lagi yang sangat mencintai Ririn, mungkin lebih dari pada pria tadi. Tantangan yang pria ini buat sendiri lebih menantang dari pada pria tadi. Sampai-sampai kali ini akan diperkenalkan siapa orangnya. Karena pria ini akan kehilangan......? setelah mengungkapkan perasaan cintanya pada Ririn.
Wisnu Setyo Prakoso. Sebut saja Wisnu. Dia termasuk kakak kelas Ririn yang mempunyai rasa cinta tulus pada Ririn.‘Kita lihat aksinya seperti apa’.
Dengan nekad, dia berani mengungkapkan perasaan cintanya dengan membacakan puisi cinta di tengah-tengah lapangan dengan pengeras suara ketika jam pelajaran sedang berlangsung. Kontan para Guru-guru termasuk Siswa seluruh kelas keluar, karena bising, kaget dan penasaran.‘Ada apa gerangan....?’
Wisnu terus membacakan puisi tersebut dengan lantang.

“Seribu satu kata tak bisa kukatakan
Karena negeri seribu satu malam mengutusku untuk menjadi Aladin yang akan menjemput Jasminnya
Aladin akan menjemputmu Jasmin!
Mengapa Aladin menjemputmu?
Karena seribu satu bayangmu selalu hadir dalam mimpiku
Engkaulah Jasminku Ririn
Ririn...Ririn...Ririn...
Engkaulah Jasminku“

Ririn kaget dan bertanya-tanya, “Mengapa orang itu memanggil-manggil nama saya?”.
Pada akhirnya, Ririn tahu kalau dia sedang menyatakan cintanya pada Ririn. Tapi Ririn menghiraukannya, bahkan menghampirinya saja tidak, karena Ririn merasa Wisnu hanya mencari perhatian atau mencari sensasi agar dirinya terkenal, dan Ririn juga menganggap bahwa Wisnu hanya sedang berakting. Tetapi tiba-tiba Medo berkata, “Dia benar-benar suka loh! Sama kamu”. Ririn hanya terdiam dan tidak mempedulikan.
Guru-guru pun aneh dengan tindakan Wisnu dan merasa jengkel. Wisnu dipanggil langsung oleh Kepala Sekolah, Ibu Sandra. Akhirnya, Wisnu menerima hukuman dari Ibu Sandra untuk membersihkan seluruh ruangan Wc yang ada di sekolah. Wisnu tidak terima lalu protes, “Bu, maaf. Apa tidak salah! Saya diberi hukuman untuk membersihkan seluruh ruangan Wc. Jikalau jumlahnya 2 atau 3 ruangan saya tidak masalah, tapi Wc semuanya berjumlah 15 ruangan. Wc Guru, Wc Kepala Sekolah, Wc murid yang berjumlah banyak, kelas 1 - kelas 3, Wc kantin, Wc umum. Tolonglah Bu, berilah keringanan pada hukuman saya”. Tiba-tiba Wisnu bicara, “Ibu ingin melihat saya menderita sakit atau pingsan?”. Ibu Sandra jengkel, “Cukup! Saya tidak mau mendengar alasan dari mulut kamu, kamu fikir saya tidak kasihan sama kamu, saya sebagai Kepala Sekolah masih punya hati, masih punya naluri dan masih punya kasihan. Jika saya tidak kasihan sama kamu, dari tadi saya sudah menghukum kamu bertelanjang baju dan masuk ke seluruh ruangan kelas termasuk ruangan Guru untuk minta maaf atas kesalahan kamu. Kenapa juga sih kamu suka sekali sama si centil Ririn, biasa saja kok!, masih cantik Ibu dari pada dia”. ‘Waw! Ibu Sandra Brondong euy......!!!’.
Wisnu menanggapi, “Ohh... ternyata Ibu cemburu?”. Ibu Sandra menyela, “Jangan sembarangan kamu kalau ngomong. Sudah cepat laksanakan hukuman kamu”.
Wisnu dengan pasrah menjalani hukumannya. Sungguh malang nasibnya. 5 jam lamanya Wisnu membersihkan Wc. Disaat Wisnu hampir selesai, penyakit maghnya kambuh dan Wisnu pingsan. Untung di sana ada penjaga sekolah yang menolong Wisnu dan membawanya pulang

* * * * *

Keesokan harinya, Wisnu tidak masuk sekolah dengan keterangan ‘sakit’. Ririn mendengar berita hukuman Wisnu dan mendengar pula hari ini dia tidak masuk karena sakit. Hati Ririn mulai tersentuh dan merasa iba pada Wisnu, termasuk Ibu Sandra sendiri.
Satu minggu sudah, Wisnu tidak masuk sekolah. Akhirnya, kenyataan pahit harus dihadapi semuanya.
Senin, dipagi buta, pria bernama Wisnu Setyo Prakoso meninggal dunia. ‘Oh tidak’! ‘Innalillahi Wainnailaihi Raji’un’.
Anak ke-3 dari Ayah seorang petani ini meninggal karena penyakit maghnya semakin parah. Pernyataan mengatakan bahwa Wisnu meninggal karena siksaan Kepala Sekolah yang menimbulkan maghnya semakin parah. Ketika Wisnu sedang melaksanakan hukuman, Wisnu sedang sakit magh. Begitulah pernyataan yang tersiar di koran-koran, dari mulut ke mulut dan lain sebagainya. Termasuk pernyataan penyebab kematian Wisnu adalah dari seorang gadis bernama Ririn. Tapi Kepala Sekolahlah yang menjadi pusat tuduhan paling parah dari pada tuduhan yang diberikan pada Ririn.
Orangtua Wisnu pun tidak terima dengan hukuman yang diberikan Ibu Sandra kepada anaknya sebelum meninggal. Orangtua Wisnu, Pak Suhi, langsung melaporkan Kepala Sekolah kepada pihak kepolisian atas tuduhan penyiksaan terhadap anaknya yang sedang menderita magh.

* * * * *

Sampai pada acara persidangan, Ibu Sandra sebagai tersangka menyatakan, “Saya memang benar-benar tidak mengetahui bahwa Wisnu sedang menderita magh, tetapi hukuman untuk membersihkan Wc memang layak dikerjakan oleh Wisnu, karena itu sudah menjadi peraturan dan tata tertib, itu bukan siksaan tetapi itu adalah sanksi”. Tiba-tiba dengan serentak pihak Pak Suhi termasuk Istrinya tidak terima atas pernyataan tersangka, berprotes dan berteriak, “Kamu menyiksa Wisnu...kamu menyiksa Wisnu...Kepala Sekolah kejam”. Hujatan itu terus bertubi-tubi membising di telinga tersangka.
Hakim segera memukul-mukulkan palu kayunya dan menyuruh agar tenang dan diam untuk mempersilahkan lagi tersangka berbicara, “Silahkan lanjutkan”. Tersangka melanjutkan pernyataannya, “Baik, tapi asalkan kalian tahu bahwa Wisnu dihukum oleh saya karena dia membacakan surat cinta. Oh! Maaf maksud saya puisi cinta, agar cintanya dibalas oleh seorang Siswi sekolah itu”. Hakim menanggapi, “Apa yang anda maksud Ririn?”. Tersangka membenarkan, “Benar”.
Tetapi setelah hakim mendengar pernyataan dari Ririn, hakim berfikir bahwa, walaupun Ririn yang menyebabkan Wisnu dihukum, tetapi Ririn tidak tahu apa-apa dan Ririn pun tidak menyadari bahwa Wisnu mencintai dirinya.
Akhirnya, dengan bantuan pengacara, Kepala Sekolah sebagai tersangka dijatuhkan hukuman 3 tahun 7 bulan masa penjara dengan tuduhan pernyataan ‘Menghukum Siswa bernama Wisnu Setyo Prakoso dengan instruksi membersihkan seluruh ruangan Wc yang ada di sekolah. Disebabkan karena kesalahan spele, dan pada saat Wisnu menjalankan hukuman, Wisnu sedang menderita magh. Hukuman yang memberatkan dirinya membuat magh Wisnu kambuh sampai parah, akhirnya Wisnu meninggal dunia’.

* * * * *

Ririn akhirnya menyadari, Andai Wisnu tidak mencintainya, andai Wisnu tidak senekad itu membacakan puisi cinta untuknya, dan andai Ririn langsung menghampirinya di lapangan dan berkata, “Saya mencintai kamu”. Pasti kejadiannya tidak seperti ini. Penyesalan datang pada akhirnya.

* * * * *

Dalam firman Allah Swt. Q.S AL-A’RAAF : 56

(Janganlah kamu berbuat bencana di muka bumi, sesudah baiknya. Mintalah kepadaNya dengan ketakutan dan harapan. Sesungguhnya rahmat Allah amat dekat dari orang-orang yang berbuat kebaikan).
















3 . KETULUSAN CINTA YANG TERPENDAM


Minggu berganti minggu, bulan berganti bulan. Di dalam kelas, Ririn dan Medo bersenda gurau, terasa kejadian kemarin menjadi masa lalu yang tak perlu diingat lagi. Terutama pada Ririn, karena akan menimbulkan rasa bersalah dan penyesalan berkepanjangan. Walaupun sampai sekarang masih berbekas rasa bersalah dalam diri Ririn, terhadap penderitaan Kepala Sekolah yang difonis hukuman penjara dan Wisnu yang telah tiada, tetapi Medo terus berusaha menghibur Ririn, agar Ririn tidak hanyut dalam perasaan bersalah.
Ceria pun kembali di wajah Ririn, berkat Medo teman baiknya. Terasa Ririn beruntung memiliki teman seperti Medo, walaupun mereka berbeda Agama.
Satu waktu saat pulang sekolah, Medo berada di rumah Ririn, adzan Ashar berkumandang, Ririn melaksanakan sholat. Disaat Ririn melaksanakan sholat, Medo dengan cermatnya melihat gerak-gerik sholat yang dilakukan Ririn. Medo memang memiliki sikap penasaran dan ingin tahu tentang segala sesuatu yang belum ia tahu, termasuk tentang Islam. Kadang, Medo iseng-iseng mengikuti gerakan Ririn sholat. Bukan hanya itu saja sifat penasaran yang dilakukan Medo untuk mengetahui Islam, tetapi juga setiap Medo berada di perpustakaan sekolah, Medo kadang kala atau sesempatnya membaca buku tentang Ensiklopedia Islam. Medo tertarik dalam buku ilmu Islam tersebut dan Medo tertarik pada kata-kata, ‘Setiap Muslimah (umat Islam wanita) diperintahkan untuk menutup aurat, karena dapat mengundang perzinahan, kejahatan,,,,,,!. Berporos pada wanita yang berpenampilan menarik dan memiliki paras cantik yang tidak menutup auratnya, hal tersebut pasti akan mendatangkan musibah’. Pernyataan itu pun terus diingat dan dihafal oleh Medo. Sampai, Medo berfikir bahwa, jika Ririn menggunakan penutup wajah untuk menutupi aurat dan paras cantiknya seperti muslimah lain yang menggunakan, pasti tidak ada suatu musibah lagi yang akan terjadi pada Ririn, terutama kaum pria.
Tetapi Medo berfikir, apabila dirinya menyuruh Ririn seperti itu, pasti Medo menjadi tidak enak hati, karena urusan Medo apa? terhadap agamanya. Lagi pula, Medo takut jika Ririn berfikir sembarangan padanya.
Entah kapan? Medo sanggup menjadikan Ririn seperti yang dia inginkan, karena itu sudah menjadi niat Medo demi kebaikan diri Ririn. Hal itu selalu ditulis dalam buku hariannya.
* * * * *

Ketika Medo akan pergi sekolah, Bu Wihelmina merintih kesakitan, karena terlalu keras bekerja. Karena Pak Obrus sedang berjualan, hari itu pun Medo harus menemani Ibunya dan tidak masuk sekolah.
Di sekolah Ririn merasa kesepian karena Medo tidak masuk sekolah. Padahal hari ini, Ririn ingin mengajak Medo untuk jalan-jalan bersama setelah pulang sekolah.
Saat Ririn sedang melamun sendiri, muncullah seorang gadis manis berjilbab. (Dia termasuk tokoh baru dalam cerita ini).
Liani Anggraini (Aini), teman satu kelas Ririn yang cukup akrab dengannya dari kelas 1. Dia menghampiri Ririn dan menanyakan keberadaan Medo yang tidak masuk sekolah. Aini pun menanyakan kegelisahan Ririn yang melamun kesepian, “Rin, Medo kenapa engga masuk?, dan kayanya kamu kok! Jenuh banget”. Ririn menjawab, “Iya nih, Ni! Medo menjaga Ibunya yang lagi sakit. Padahal kalau Medo ada, saya mau mengajak dia jalan-jalan ke suatu tempat. Tapi sayang, dia enggak masuk hari ini”. Tiba-tiba Aini menawarkan pada Ririn bahwa, setelah pulang sekolah Ririn dapat jalan-jalan dengan Aini, “Rin, bagimana kalau nanti pulang sekolah ikut saya saja!”. Ririn bertanya, “Kemana?”. Aini menjawab dengan tidak pasti, “Mmm... kemana ya?, kemana aja!, mungkin ke suatu tempat yang menarik di sini. Kira-kira dimana ya Rin?”. Ririn menjawab dengan pasti, “Danau Litus. Iya! Kita ke danau Litus saja, salah satu tempat dekat sini yang lumayan bagus, kan?, Gimana Ni”. Aini setuju dengan pendapat Ririn. Tapi Ririn bingung, karena di danau Litus itu, tempatnya lumayan mengerikan apabila mereka berdua saja yang pergi ke sana. Lalu, Aini mengajak salah seorang teman akrabnya yang berbeda kelas. Dia adalah seorang pria ‘siapa yah ?’. (Termasuk tokoh baru lagi dalam cerita ini, tokoh yang Wah ! untuk Ririn).
Jahriandri Yanto (Andri). Pria yatim tampan ini adalah anak dari janda pemilik toko sembako di pasar, Ibu Lelah namanya.
Andri sempat menaruh hati pada Ririn saat kelas 1, dan sekarang pula Andri masih memendam perasaannya pada Ririn.
Setelah Ririn tahu, bahwa nanti akan pergi bersama Andri, Ririn kaget dan tidak menyangka kalau Andri teman akrab Aini.
Sepulang sekolah, mereka bertiga langsung menuju danau Litus. Andri membawa motor sendiri dan Ririn mengendarai motor milik Aini.
Saat di perjalanan, Andri sesempatnya memandangi Ririn, karena Andri merasa bahagia dapat berjalan-jalan dengannya. Ririn pun membalas pandangan Andri dengan senyum manisnya.
Tapi malang sungguh nasib Ririn. Disaat Ririn memandangi Andri, Ririn tidak tahu, jika di depan matanya ada sebuah warung kayu yang menjual minyak tanah. Dengan tidak disengaja, Ririn langsung menabrak warung tersebut. Alhasil, semua drigen yang berisi minyak tanah tersebut tumpah. Tak ada daya lagi untuk mengambil seluruh minyak tanah yang sudah menyerap ke dalam tanah.
Pemilik warung tersebut marah-marah pada Ririn dan meminta ganti rugi sebesar Rp. 500 Ribu yang harus dibayar hari itu juga.
Andri merasa semuanya adalah kesalahannya. Jadi, Andrilah yang membayar kerugiannya, Ririn merasa tidak enak pada Andri. Ririn terus-menerus meminta maaf pada si pemilik warung. Aini yang menyaksikannya hanya terdiam dan menggeleng-gelengkan kepala, lalu memeriksa keadaan motornya. Ririn terus-menerus pula meminta maaf pada Aini.
Pada akhirnya, perjalanan ke danau Litus dibatalkan oleh mereka. Karena waktu yang sudah sore dan telah terjadi musibah kecil.

* * * * *

Setelah musibah kecil itu berakhir, terjadi masalah pula pada Andri yang ketahuan menghabiskan uang bulanan yang diberikan oleh Ibunya. Ibu Lelah mengetahui uang bulanan yang diberikan untuk Andri habis, ketika Andri meminta uang kembali pada Ibunya disaat akan berangkat sekolah.
Terjadi pertengkaran mulut ketika itu antara Ibu dan anak. Ibu Lelah memarahi Andri dengan kerasnya, dan menyebut Andri anak boros. Andri hanya menundukan kepalanya, karena sudah lelah meyakinkan Ibunya bahwa uang tersebut habis untuk mengganti kerugian minyak tanah. Ibu Lelah mengira Andri berbohong dan hanya mencari-cari alasan, Ibu Lelah terus memarahinya, “Dasar kamu anak boros !. Ibu cape Andri, Ibu yang merasakan mencari uang, tapi kamu yang diberi malah buat foya-foya”. Andri terus-menerus meminta maaf pada Ibunya.
Karena Andri adalah anak yatim, jadi tinggal Ibu Lelah yang bekerja sendirian untuk mencukupi biaya Andri. Karena itulah, Ibu Lelah sering marah-marah. Andri mengerti, Ibunya sebenarnya sangat menyayanginya, dan bagaimana pun dia harus menghormatinya.
Tapi pada hari itu, sungguh sangat malang sekali nasib Andri. Ibu Lelah menghukum Andri untuk tidak masuk sekolah, Ibu Lelah malah membawa Andri ke pasar dan menyuruhnya bekerja di toko sembako agar merasakan lelahnya bekerja. Andri sangat menyesal, karena dia tidak masuk sekolah, ditambah lagi pada saat itu sedang berlangsung latihan Biologi di kelasnya, Andri hanya dapat menahan sedih.
Sangat berat sekali pekerjaan hari itu yang dikerjakan Andri, Andri harus meminggul karung yang berisi beras untuk diangkut ke dalam toko dari mobil truk. ‘Sungguh ! apakah hal ini harus menyalahkan Ririn ?’.
Terjadi musibah lagi yang menimpa Andri, mungkin Andri mendapat ungkapan ‘sudah jatuh tertimpa tangga’.Tapi musibah Andri bukan tertimpa tangga, tapi tertimpa karung beras dan mengenai kepalanya lalu pingsan.
Ibu Lelah langsung menangis dan menyesal. Seharusnya, Andri langsung dibawa ke RS, tapi Andri malah langsung dibawa ke rumah, atas permintaan Ibu Lelah.

* * * * *

Waktu menunjukan pukul 07.55. Lima menit lagi, pintu gerbang sekolah akan ditutup.
Terdengar tapakan lari kecil seorang gadis, oh! ternyata itu Ririn. Dia belum menuju sekolah, karena dia bangun kesiangan.
Pada saat Ririn sampai, sayang! pintu gerbang sudah ditutup. Ririn lalu memanggil-manggil Pak Yadi, seorang satpam di sekolahnya. Dengan nada halus memelas, Ririn terus memanggil Pak Yadi. Akhirnya, Pak Yadi muncul, dan menghampiri Ririn. Pak Yadi kaget dan heran, “Neng Ririn!!!”. Yang terlambat ternyata Ririn, Siswi yang paling Pak Yadi sayangi seperti anaknya. Pak Yadi memandang Ririn dengan iba, ketika memelas-melas padanya. Lalu, Pak Yadi bertanya, “Kenapa Neng telat? Biasanya tidak, kok!”. Ririn menjawab dengan memelas, “Pak! saya enggak bisa jawab itu, yang penting sekarang tolongin saya Pak, tolong ya Pak!”. Lalu, Ririn memohon dengan sinar mata sayu yang hampir berair, “Saya mohon Pak Yadi, tolong Ririn, buka gerbangnya, saya percaya Bapak orang baik!. Kali ini Pak, saya mohon”.
Ririn memang keras kepala. sudah tahu peraturan, masih saja dilanggar. seharusnya dia dipulangkan apabila terlambat. Itu hukuman yang berlaku. Tapi Ririn masih terus berusaha memohon agar dia bisa masuk. Pak Yadi pun merasa tidak tega melihat rintihan gadis cantik seperti Ririn, apalagi melihat matanya yang sayu. Tapi Pak Yadi bingung, akan membukakan apa tidak, karena apabila Pak Yadi membuka pintu gerbangnya dan memasukan siswa yang terlambat, pasti dirinya akan dimarahi, bahkan dipecat oleh Guru yang berkuasa mengenai hal pemecatan pegawai. Dia adalah Ibu Jarwah, guru yang membenci Ririn. Tetapi, apakah Pak Yadi tega pada Ririn yang disayanginya seperti anaknya sendiri?. Sungguh! Pak Yadi tidak tega. Akhirnya, Pak Yadi membukakan pintu gerbang demi Ririn, “Iya deh neng, Pak Yadi bukain. Tapi kalau eneng masuk, hati-hati ya! Kalau bisa, neng lewat belakang saja! Soalnya, takut ketahuan Ibu Jarwah, neng Ririn tahu sendiri kan? Gimana jadinya kalau ketahuan sama Ibu Jarwah”. Ririn langsung mengucapkan terima kasih pada Pak Yadi dengan nada cepat, dan tidak disangka kebaikannya begitu besar, “Ya ampun Pak! Terima kasih banyak ya Pak! Saya enggak tahu harus ngelakuin apa sama Bapak. Tapi memang, Bapak benar-benar baik sekali sama saya”. Pak Yadi langsung membukakan pintu gerbang dan menyuruh Ririn agar cepat-cepat masuk, “Ya udah! Neng Ririn cepat masuk, lewat belakang ya!”.
Celaka! sungguh celaka!, tamat sudah riwayat Pak Yadi. Pak Yadi tertangkap basah saat membukakan pintu untuk Siswi yang terlambat yaitu Ririn. Belum terhitung selangkah maupun dua langkah tapakan Ririn untuk menuju kelas, Ibu Jarwah langsung memanggil tegas, “Hey!”. Pak Yadi tidak menyangka Ibu Jarwah tahu tentang ini. Pak Yadi dan Ririn merasa gemetar ketakutan mendengar panggilan yang menggelegar itu. Jantung mereka semakin berdegup kencang saat Ibu Jarwah menghampiri mereka. Ibu Jarwah menatap mereka sinis, kemudian meminta penjelasan kepada Pak Yadi dengan pandangan mata sinis dan tajam, “Pak Yadi! Apa-apaan ini, hah!. Pak Yadi bolot aturan, apa memang benar-benar bolot sih!, saya sudah katakan berulang kali, bahwa jam 8 teng! Gerbang sudah Pak Yadi tutup, dan apabila ada Siswa maupun Siswi yang terlambat, Pak Yadi harus menyuruhnya pulang. Gimana sih! Kok malah ini disuruh masuk. Pak Yadi sudah lama kan, tugas seperti ini? Pengalaman bukan? tetapi saya aneh sama Pak Yadi, baru kali ini saya melihat Pak Yadi seperti ini”. Ririn langsung menyela, “Saya yang suruh Pak Yadi buka gerbangnya. Saya yang salah! Jadi Ibu jangan salahkan Pak Yadi!”. Dengan tukasnya Ibu Jarwah menyuruh Ririn diam, “Diam kamu!. Kamu juga sama saja!. Sama-sama bolot aturan seperti dia”. Lalu Pak Yadi dan Ririn disuruh menghadap Ibu Jarwah di ruangannya, “Sekarang! Pak Yadi ikut saya!.Cepat!. Kamu juga!”.
Setibanya di ruangan, Ibu Jarwah langsung membuat surat pemecatan untuk Pak Yadi. Sungguh kejam! tanpa fikir panjang begitu?.
Memang, semenjak Ibu Sandra di penjara, seolah-olah dialah yang berkuasa di sekolah, walaupun sampai saat ini belum ada yang menggantikan Ibu Sandra sebagai kepala sekolah. ‘Sungguh manusia, begitu angkuhnya di dunia’.
Pak Yadi pun kaget apa yang dilakukan oleh Ibu Jarwah, “Loh! Bu, saya..saya dd..d..dddipecat?”. Ibu Jarwah menganggukan kepalanya, “Ya! Anda saya pecat!. Perjanjiannya begitu bukan?”. Pak Yadi protes dengan halus dan memelas, “Kalau saya tidak bekerja di sini, anak dan istri saya mau makan apa Bu! saya minta keringanan Bu! jangan pecat saya! saya ingin melakukan apa saja untuk sekolah ini, asalkan saya tidak dipecat!”. Lalu Ibu Jarwah bertanya dengan nada tinggi, “Pak Yadi keberatan dengan pemecatan Bapak?”. Pak Yadi menjawab dengan pasti, “Saya tidak akan keberatan dipecat, apabila saya diberi pekerjaan lagi oleh anda”. Ibu Jarwah dengan sinisnya berkata, “Memangnya saya saudara anda!. Maaf Pak Yadi, anda sudah mutlak dipecat”.
Ririn yang menyaksikan pun tidak bisa membela apa-apa, seolah-olah bibir dan lidah yang siap untuk membela, kaku seribu bahasa dan gemetar badannya. Apalagi disaat melihat lelaki yang sudah berumur sekitar 70-an dengan urat yang jelas muncul keluar, kulit yang sudah keriput dan tenaga yang melemah itu menundukan kepalanya, Ririn langsung meneteskan air mata.
Pak Yadi, seorang satpam tua yang sudah mengabdi 20 tahun bekerja dan dipecat, lantaran rintihan dari seorang gadis cantik yang sangat dia sayangi. Memang, Pak Yadi sudah tua, tetapi malangnya dia tidak memiliki seorang cucu dan begitu anehnya dia tidak ingin memiliki seorang cucu, karena dua anaknya telah meninggal sebelum menikah, dan tinggal satu anak perempuannya yang berumur 35 tahun, tetapi dia cacat dan tidak ada yang ingin menikahinya, yang ada hanya mau mengolok-olok anaknya. ‘Sungguh! kesombongan telah merasuki manusia yang diberi kelebihan fisik’.
Usai sudah perdebatan di ruangan Ibu Jarwah. Akhirnya, Pak Yadi dipecat dan Ririn hanya dinasihati oleh Ibu Jarwah, agar tidak mengulangi perbuatan itu lagi yang menyebabkan orang lain menderita.
Seusai itu, Ririn langsung memeluk tubuh keriput Pak Yadi dengan linangan air mata dan ucapan maaf yang tiada taranya, “Pak, ini semua salah saya! sampai kapan pun saya ikhlas apabila Pak Yadi tidak memaafkan saya”. Pak Yadi menyangkal ucapan Ririn dengan halus, “Eneng jangan bicara seperti itu, Pak Yadi maafin eneng kok! dan asal neng Ririn tahu kalau sebenarnya Pak Yadi tidak pernah marah sama eneng, dan tidak akan mungkin marah sama eneng”. Ririn lebih melinangkan air mata dan berterima kasih padanya, “Makasih ya! Pak”.
Sebelum Pak Yadi meninggalkan sekolah, dan meninggalkan Ririn, dengan linangan air mata tuanya, dia berpesan pada Ririn, “Belajar yang rajin ya neng!”. Setelah itu, Pak Yadi pergi meninggalkan sekolah.
Tidak ada lagi satpam teladan, tidak ada lagi panggilan ‘Eneng’ yang halus untuk Ririn. ‘Selamat jalan Pak Yadi’.

* * * * *

Jam istirahat pun tiba. Pada saat yang tepat, Aini menelepon ke telepon rumah Andri dengan niat menanyakan Andri yang tidak masuk sekolah, Ibu Lelah mengangkat teleponnya. Aini kemudian langsung diberi tahu bahwa Andri sedang sakit karena kepalanya tertimpa karung. Secara panjang lebar, Ibu Lelah menceritakan pada Aini asal kejadiannya lewat telepon, karena Ibu Lelah sangat menyesali perbuatannya. Aini yang mendengarnya langsung kaget, di dalam hatinya, ia menyalahkan Ririn sebagai penyebabnya. Aini pun tahu kalau Andri masih mencintai Ririn. ‘Sebenarnya, ada rahasia tersembunyi di hati Aini. Bahwa, Aini sangat mencintai Andri dengan tulus. Tetapi, Aini hanya bisa memendam perasaannya sejak dulu. Hati Aini begitu kuat, walaupun Andri yang dicintainya mencintai Ririn’.
Disaat jam istirahat, Ririn baru datang ke dalam kelas. Medo bertanya disertai kecurigaan, “Ririn!, kamu habis dari mana? Kamu terlambat ya? Kok! Bisa masuk sih?”. Ririn kembali sedih, karena masih teringat kejadian tadi. Medo menjadi tambah penasaran. ‘Ada apa gerangan?’. Medo langsung memeluk Ririn, “Sudah-sudah, jangan sedih gitu ah! Ada apa sih?, cerita dong!. Ririn terus-menerus menangis di depan kelas, “Heyyy...he...yeee..., Medo! saya sedih”. Medo lalu menyuruhnya untuk berhenti menangis dan memulai bercerita di luar kelas, karena Medo merasa malu terlihat banyak orang, “Ya sudah!..sudah, cep.cep.cep! sudah jangan nangis, malu dilihat teman-teman. Yuk! Ke depan!”. Medo langsung bertanya pada intinya, “Ada apa? Cerita sekarang!”. Ririn bercerita dengan singkat, “ Pak Yadi dipecat sama Ibu Jarwah, gara-gara saya maksa Pak Yadi buka gerbang. Saya telat”. Medo kaget mendengarnya, “Apa! Pak Yadi dipecat? Oh Tuhan! Diakan sudah lama kerja di sini, kamu...uh!”.
Medo hanya terdiam, karena Medo sudah tahu watak Ririn yang keras kepala. Ririn juga langsung bercerita lagi tentang musibah kemarin yang terjadi pada dirinya, Andri dan Aini pada Medo. Disaat Ririn bercerita, Medo hanya bisa menggeleng-gelengkan kepalanya disertai dengan menyebut ‘Ya Tuhan!’. Ririn pun terus-menerus mengeluh, “Ya ampun! Saya pusing... cape...! Ya Allah! Jika Kau sayang padaku, mudahkanlah segala urusanku, jangan tambah lagi masalah untukku saat ini”. Medo yang menyaksikan, hanya bisa tersenyum-senyum, karena perasaan Medo saat itu sedang bercampur aduk pada Ririn.
Belum sempat Ririn selesai berdo’a dadakan, tiba-tiba datang Aini menghampirinya dengan wajah yang berbeda. Medo berkata pada Ririn, “Masalah apalagi sih! Yang datang? Kayanya, do’a kamu enggak dikabulin deh!”. Tanpa disadari dan diduga, wajah Aini yang manis dengan balutan jilbabnya, berubah menjadi sangar, seperti seekor singa yang akan menerjang seekor kijang. ‘Wah! Ketahuan aslinya. Semanis-manisnya seseorang, pasti akan berubah, karena sebuah faktor’.
Aini langsung menarik kerah seragam Ririn dan mendorong Ririn ke dinding tembok. Medo sangat tercengang dan kaget. Tak banyak Siswa pula yang menyaksikan adegan itu. Aini pun berkata-kata keras di luar kebiasaannya, seperti memarahi Ririn semata, “Rin! Saya tahu kamu cantik, saya tahu kamu kaya, semua laki-laki suka sama kamu, termasuk Andri!”. Ririn bingung! Karena, tiba-tiba Aini bicara seperti itu, “Andri! bentar..bentar.. Andri yang waktu kemar..”. Belum selesai Ririn bicara, Aini langsung memotong, “Iya! Andri itu suka sama kamu. Sampai-sampai waktu kamu nabrak warung kerugiannya dibayar sama Andri”. Ririn bertanya dengan nada menantang, “Lalu, apa masalahnya? Dia mau nagih uang sama saya? Saya enggak keberatan ko! Saya akan bayar secepatnya”. Aini menyangkal, “Bukan itu masalahnya. Asal kamu tahu, Andri ikhlas bayar ganti rugi itu. Malah, dia semakin marah kalau uang ganti rugi itu dihutangin. Ririn bertanya lagi, “Lalu apa?”. Aini lalu menjelaskan disertai dengan mata yang berlinang, “Ibu Lelah, Orangtua Andri, dia marah saat tahu uang bulanan Andri habis untuk mengganti kerugian kemarin. Lalu, terjadi pertengkaran mulut dan terjadi kesalah pahaman. Akhirnya, Andri dihukum oleh Bu Lelah”. Ririn kaget, “Dihukum! apa hukumannya?”. Aini menjawab dengan nada tinggi, “Dia disuruh kerja di pasar dan tidak boleh masuk sekolah”. Medo tercengang, “Oh! Tuhan. Tapi, kenapa mata kamu berlinang sedih?”. Aini menanggapi, “Itu masalahnya!”. Dengan serentak Ririn dan Medo bertanya, “Apa?”. Ririn menjelaskan, “Andri pingsan! Sampai sekarang, dia belum sadar! Kepalanya kejatuhan karung beras yang besar, disaat akan mengangkut karung beras dari mobil truk”.
Aini kemudian mengajak Ririn dan Medo untuk menjenguk Andri ke rumahnya, setelah pulang sekolah. Dengan nada sayu, Aini bicara pada Ririn, “Rin!, sekali lagi, saya kasih tahu kamu!, Andri tulus cinta sama kamu. Dia membutuhkan kamu sekarang. Semoga kedatangan kamu, bisa membuat Andri sadar dari pingsannya”. Ririn bertanya, “Bagaimana kamu tahu? Bahwa Andri cinta sama saya”. Aini menjawab secara tersirat, “Kamu enggak perlu tahu, yang penting kamu sudah tahu!”. Ketika Medo mendengar ucapan yang dikatakan Aini, dan memperhatikan perilaku dan omongan Aini sedari tadi, Medo sudah mempunyai firasat bahwa, Aini mempunyai rasa pada Andri. Ririn hanya terdiam dan semakin bingung dengan jawaban Aini.

* * * * *

Sepulang sekolah, mereka langsung menuju ke rumah Andri. Diketuknya pintu rumah oleh Aini. Muncullah Ibu Lelah yang menyambut kedatangan Aini. Tetapi, Ibu Lelah masih asing melihat paras Medo dan Ririn, lalu menanyakan pada Aini, “Ni! Ini teman-teman kamu?”. Aini menjawab dan memperkenalkan mereka pada Ibu Lelah, “Ibu Lelah!, ini Ririn dan Medo teman Aini, teman Andri juga ko! Bu,”. Ibu Lelah akhirnya mengenali mereka.
Tanpa fikir panjang, Aini langsung menanyakan keadaan Andri pada Ibu Lelah, dan jawabannya, Andri belum sadar juga.
Aini pun langsung menyuruh Ririn menghampiri Andri sendirian, berharap Andri sadar karena kedatangan Ririn, perempuan yang dia cintai. Ririn tidak bisa menolak permintaan Aini, karena demi kesadararan Andri.
Tiba-tiba, Medo langsung memegang pundak Aini, seolah-olah Medo dapat merasakan kesedihan Aini. Aini merasa curiga dengan perilaku Medo. Aini berfikir bahwa Medo tahu, dirinya mencintai Andri. Karena Aini tidak ingin jika Medo terlalu peduli tentang perasaannya, Aini langsung menggerakan punggungnya, agar Medo menurunkan tangannya. Aini berkata, “Apa maksud kamu seperti ini? Kamu jangan sok pengertian sama saya”. Medo memandang tajam Aini dan berkata-kata meyakinkan, “Kamu jangan munafik sama saya, saya tahu kamu lagi sedih”. Tiba-tiba Medo berkata, “Kamu sebenarnya cinta sama Andri, iya kan?”. Aini masih saja mengelak, “Maksud kamu apa bicara seperti itu!, kamu jangan macam-macam menebak-nebak perasaan saya pada seseorang!. Saya enggak ada perasaan apa-apa sama Andri, Andri sudah menjadi teman baik saya dari dulu, jadi kamu jangan sembarangan mengira saya cinta sama dia!”. Medo meyakinkan Aini dan tidak ingin kalah, “Kenapa sih! Kamu mesti bohong sama saya. Memangnya saya siapa di mata kamu? Bukankah saya teman kamu?, yang sepatutnya tahu perasaan kamu?, dan bukankah kamu teman saya?, yang sepatutnya mencurahkan segala amarah maupun kebahagiaan?. Kita teman yang seharusnya saling berbagi!. Saya teman kamu Aini, yang bisa merasakan perasaanmu saat ini, jadi kamu harus mengaku dan jangan membohongi saya dengan menyatakan tidak ada perasaan apa-apa pada Andri!. Kamu suka sama Andri. Aini! saya yakin itu”.
Mendengar ucapan-ucapan Medo, Aini terdiam tiada ucapan. Tiba-tiba berlinanglah air matanya. Medo langsung memeluk Aini. Saat itu, Aini mengakui perasaannya bahwa dia sangat mencintai Andri, dan menyuruh Medo agar tidak memberi tahukan hal ini pada Ririn, karena Aini takut terjadi sesuatu yang bisa membuat Andri sedih. Aini hanya bisa memendam perasaannya, entah sampai kapan.
Disaat Ririn ada di samping Andri, Ririn menyentuh wajah Andri dengan lembut, dan berharap Andri sadar dari pingsannya. Akhirnya, Andri bisa sadar. Ririn kaget dan tidak menyangka, Andri bisa sadar atas berkatnya. Disaat Andri perlahan-lahan membuka matanya yang indah, betapa senang perasaan Andri, karena orang pertama kali yang dia lihat ternyata Ririn. Seseorang yang sangat dia cintai. Ririn memberikan senyum manisnya pada Andri. Ririn langsung meminta maaf, “Andri! saya merasa bersalah sama kamu. Gara-gara saya, kamu jadi kaya gini. Saya minta maaf. Sekali lagi! saya nyesel karena saya ud..”. Andri langsung menyuruh Ririn diam, “Ssst..! sudah, enggak ada yang perlu kamu sesalin. Kamu enggak usah minta maaf sama saya, semuanya sudah takdir”. Ririn tersenyum dan mengucapkan terima kasih. Andri lalu menanyakan sesuatu, “Kamu sama siapa ke sini?”. Ririn menjawab bahwa Medo dan Ainilah yang menemaninya.
Ririn lalu menyuruh mereka masuk. Mereka berdua senang melihat Andri sudah sadar. Di depan Aini dan Medo, Andri tiba-tiba memegang tangan Ririn. Andri ternyata ingin menyatakan rasa cintanya pada Ririn. Betapa hancurnya hati Aini pada saat itu. Lebih hancur lagi disaat Andri menyatakan cintanya, “Rin!, Saya enggak tahu harus memulai dengan kata apa. Saya hanya bisa jujur sama kamu tentang perasaan saya ke kamu, karena Tuhan sudah menaburkan ke dalam hati saya sebuah rasa untuk kamu, yaitu ‘cinta’, apa kamu bisa menerima rasa cinta dari saya saat ini?, atau pun kamu sudah merasakan rasa cinta saya sama kamu?”. Ririn hanya terdiam seribu bahasa, tak mampu bicara apa-apa.
Aini, yang jelas mendengar ucapan-ucapan itu, dibuatnya bagai bumbu hidangan beracun yang menyakitkan hatinya. Aini tidak bisa menahan tangisnya, segera! dia langsung keluar dari kamar Andri. Medo segera keluar menghampiri Aini dan langsung memeluknya dalam tangis.
Tanpa berfikir panjang, Ririn segera berpamitan pulang pada Andri, “Mmm..mm! Andri, maaf ya! Sudah sore, saya harus pulang. Semoga cepat sembuh”.
Andri lalu mengucapkan terima kasih atas kedatangan mereka. Disaat Ririn akan keluar dari pintu kamar, Andri memanggil Ririn dengan penuh rasa cinta dan memberi senyuman padanya. ‘Subhanallah!’.
Aini dengan segera menghapus air matanya, karena apabila Ririn tahu, pasti akan dipertanyakan olehnya. Ririn menghampiri Medo dan Aini. Dengan hati penasarannya, Medo menanyakan hal barusan, “Apa kamu nerima, cinta Andri?”. Ririn terdiam sejenak, Aini yang menatapnya tajam, lebih sangat penasaran dengan jawaban Ririn. Ririn hanya terdiam, lalu dia menggeleng-gelengkan kepala, mengartikan sebuah makna yang berarti ‘tidak’.
Sebelum mereka pulang, mereka berpamitan pada Bu Lelah. Bu Lelah juga mengucapkan terima kasih atas kedatangan mereka, yang membuat Andri sadar dari pingsannya. Akhirnya, mereka pulang dengan membawa kesyukuran dan kebimbangan dalam diri Ririn.

* * * * *

Setelah perkunjungan ke rumah Andri berlalu, Aini sering menangis terus-menerus, karena selalu membayangkan dan mengingatkan akan kata-kata yang diucapkan Andri pada Ririn sewaktu itu. Itu merupakan peristiwa paling menyakitkan dalam hati Aini, sehingga Aini pada akhir-akhir ini, menjadi sering murung, jarang makan, menangis dan melakukan hal-hal yang aneh. Mengurung diri adalah hal yang sering dilakukan Aini sekarang ini. Bahkan, Aini kini semakin jarang masuk sekolah, yang hanya Aini lakukan setiap harinya di dalam kamar, hanya mencoret-coret tembok dengan membuat nama’Andri’, banyak sekali.
Orangtua Aini, Ibu Betty dan Pak Djarot, sangat perihatin dengan keadaan Aini akhir-akhir ini. Sampai-sampai Pak Djarot mengundang ahli psikis untuk datang ke rumahnya, bertujuan untuk memeriksa Aini, tetapi hal itu sia-sia dan tidak bisa memulihkan psikis Aini, karena setiap pertanyaan yang diajukan oleh ahli psikis kepada Aini, hasilnya nihil. Aini tidak menjawab pertanyaan satu pun dari sang ahli. Tetapi malah Aini berteriak tidak karuan dengan memanggil-manggil nama Andri, lalu setelah itu diam dan menangis. Hal itu terjadi terus menerus, sampai yang kelima kalinya, Aini jatuh pingsan karena kelelahan. Kemudian, ahli psikis tersebut menyarankan kepada Orangtua Aini, agar sahabat-sahabat terdekat Aini selalu memberi motivasi atau dorongan pada dirinya, agar kondisi psikisnya bisa teratasi. Terutama, sahabat yang sering menjadi teman curhat Aini, agar mereka bisa mengetahui penyebab Aini seperti ini. Ahli psikis tersebut menyarankan pula, bahwa seseorang yang bernama Andri secepatnya menghampiri dan menjenguk Aini ke rumahnya. Bu Betty lalu bertanya kepada ahli psikis tersebut, “Memangnya mengapa harus Andri yang diutamakan kemari?”. Ahli psikis menjawab bahwa, “Karena sedari tadi Aini terus-menerus memanggil nama Andri. Menurut saya, mungkin Andri adalah penyebab atau kunci utamanya. Apa dia itu pacar Aini?”. Bu Betty menanggapi, “Setahu saya, Aini belum pernah pacaran, dan Andri itu hanya teman Aini sejak kecil”. Tetapi Pak Djarot berkata, “Mungkin, Aini mempunyai perasaan khusus terhadap Andri”. Ahli psikis tersenyum-senyum dan menyebutkan, “Cinta!, Maksud dari perasaan Aini yaitu cinta, ya!. Memang, hal itu wajar dialami oleh gadis seusia Aini. Iya! Mungkin karena cinta!”. Bu Betty menambahkan, “Lalu mengapa cinta bisa menyebabkan Aini seperti ini?, yang saya tahu! cinta itu indah, tetapi mengapa begitu tersiksanya bagi Aini?, apa cinta adalah penyebab yang harus kita pegang?”. Dikala sedang berfikir, ahli psikis menyatakan bahwa, “Patah hati. Ya!, Patah hati!”. Bu Betty dan Pak Djarot terdiam seketika mendengar pernyataan itu.
Kondisi Aini semakin parah saat itu. Keadaan psikisnya memang benar-benar sudah tergoncang. Bu Betty tak bisa menahan tangis dikala Aini sedang kumat. Setiap kali Aini diberi makan, selalu saja tidak ingin. Aini hanya bisa terus-menerus memecahkan piring makanannya. Bu Betty dan Pak Djarot sangat terpukul sekali. Bahkan, dikala orangtuanya melihat Aini yang sedang terlelap tidur, mereka membelai rambutnya, mereka berharap dan berdo’a agar Aini bisa kembali pulih seperti dulu.
Bahkan, disaat Aini sedang diajak jalan-jalan pergi ke taman oleh Bu Betty, ada seseorang yang memanggil Aini dengan sebutan ‘Orang Gila’. Betapa terpukulnya hati Bu Betty saat itu. Ada pula yang menyarankan Bu Betty dan Pak Djarot, bahwa Aini segera dimasukan ke Rumah Sakit Jiwa, Orangtuanya tidak terima dan marah atas saran tersebut. Bagi mereka, separah-parahnya kondisi Aini, mereka berharap Aini dapat sembuh secepatnya.
Sewaktu Pak Djarot dan Bu Betty sedang nyenyak tidur, Pak Djarot tiba-tiba mendengar Aini menjerit-jerit histeris. Langsung saja Pak Djarot membangunkan Bu Betty untuk menghampiri Aini di dalam kamarnya. Pemandangan yang kurang enak dilihat saat itu oleh Orangtuanya. Saat itu, tembok sedang dicoret-coret Aini sambil berteriak. Kata-kata ‘I Love You Andri’, ‘Andri kamu jahat’, ‘Ririn kamu beruntung mendapatkannya’, lalu ada gambar sebuah hati yang sedang terbakar oleh api yang membara. Semua coret-coretannya tak sedikit tertulis nama ‘Andri’, ‘Andri’ dan ‘Andri’. Bu Betty pun kembali menangis. Bu Betty segera menenangkan Aini dan mengenakan kembali jilbab indah Aini, agar dia terlihat tenang seperti kesehariannya.
Orangtua Aini tak bisa tinggal diam atas kondisi Aini. Kemudian, Bu Betty tak fikir panjang, untuk langsung menghubungi Andri agar berkunjung ke sini untuk mengetahui keadaan Aini sebenarnya.

* * * * *

Ririn, Medo dan Andri pun heran atas keadaan Aini yang jarang masuk sekolah selama ini. Belum sempat mereka akan menjenguk, Bu Betty sudah dahulu menyuruh Andri untuk menjadi orang pertama kali yang menjenguk Aini.
Andri pun langsung menuju ke rumah Aini. Disaat Andri tiba di sana, Andri langsung disambut oleh Orangtua Aini dengan paras yang menyedihkan.
Berkata halus dan berwajah sedih. Bu Betty menceritakan keadaan Aini selama ini kepadanya.
Andri kaget dan tidak menyangka Aini bisa seperti itu. Kemudian, Andri menanyakan langsung tentang penyebabnya pada Pak Djarot, “Memang apa yang menyebabkan Aini bisa menjadi seperti ini Pak?”. Pak Djarot terdiam, lalu mengalihkan pandangan pada istrinya, berharap Bu Bettylah yang akan menjawabnya. Akhirnya, Bu Betty menjawab dengan nada sedih dan menantang, menatap tajam pada Andri, “Bukankah kamu penyebabnya Andri?”. Andri tercengang dan tak mempercayai itu, “Ibu!, Ibu mengira saya yang menjadi penyebabnya?. Memangnya apa salah saya?. Apa Ibu dan Bapak bisa menunjukan buktinya pada saya?, kalau saya yang bersalah!”. Ibu Betty langsung menyuruh Andri untuk menuju ke kamar Aini, “Ikut saya!, di sana kamu bisa melihat buktinya!”.
Pintu kamar segera dibuka Bu Betty. Andri langsung terperanjat melihat seisi ruang kamarnya. Bu Betty lalu menyuruh Andri masuk sendiri ke dalam. Betapa kagetnya Andri disaat masuk. Di dalam, Aini sedang tertidur dengan rambut lusuh. Piring berisi makanan yang acak-acakan dan pecah. Gucu-guci pecah, semua yang ada di dalam, bagi Andri adalah pemandangan kamar yang terburuk yang pernah Andri lihat. Lebih tercengangnya lagi, disaat Andri melihat dinding-dinding tembok yang penuh dengan tulisan-tulisan, terutama nama-nama dirinya sendiri. Dikala melihat pemandangan buruk itu, Andri tak bisa menahan rasa bersalah dan tidak bisa menahan rasa tangis. Langsung, Andri memegang kepala dan seketika tunduk dan menangis, “Ya Allah!, kenapa bisa terjadi seperti ini!?. Ternyata Aini, ternyata dia ..!. Ya Allah!, maafkan saya Ya Allah!. Tetapi bagaimana saya tahu apabila Aini..., apa yang harus saya lakukan?”. Andri tak bisa menahan lagi air matanya.
Dikala itu, segera! dia keluar dari kamar Aini, dia langsung meminta maaf pada Bu Betty dan Pak Djarot dengan tetesan deras air matanya. Andri langsung berpamitan pulang dengan terbata-bata dan penuh tangis. Bu Betty dan Pak Djarot pun tak bisa menahan tangis.

* * * * *

Keesokan harinya di sekolah, Andri menceritakan tentang keadaan Aini pada Ririn dan Medo. Tetapi Andri menceritakan tanpa memberi tahu bahwa penyebab dari semuanya adalah karena Aini mencintai dirinya, sedangkan dirinya mencintai Ririn.
Andri mana mungkin berani menceritakan tentang semua kebenaran itu, yang Andri katakan hanya tentang keadaan Aini yang sering menjerit-jerit tidak karuan dan pingsan seketika.
Medo sebenarnya telah mengetahui tentang semuanya. Termasuk disaat Medo melihat tatapan dan nada suara Andri yang mencirikan bahwa banyak yang belum diceritakan dan sengaja disembunyikan. Medo tahu bahwa Andri sudah mengetahui tentang semuanya, karena Medo pun ikut mengerti tentang keadaan saat itu.
Tetapi Ririn begitu sangat penasaran tentang keterangan Andri dan menanyakan penyebab semuanya, “Memangnya, apa penyebab semuanya sehingga Aini menjadi seperti itu?”. Sejenak Medo dan Andri dengan bersamaan terdiam gugup seolah-olah dia tidak ingin menjawabnya, terpaksa Andri berbohong dengan nada gagu,”E.e..eenggagakk... tahu! Iya saya bb..benar-benar enggak tahu”. Medo menghela nafas panjang, tetapi Ririn memandang curiga polos Andri.
Akhirnya, Ririn menjadi ingin lebih mengetahui tentang Aini yang sebenarnya. Ririn kemudian menyuruh Andri dan Medo untuk mengunjungi Aini esok hari setelah pulang sekolah, “Saya ingin melihat Aini. Saya kangen sama dia dan saya juga ingin tahu keadaan Aini yang sebenarnya. Jadi, besok setelah pulang sekolah, kita bertiga ke rumah Aini. Setuju?”. Mereka berdua hanya mengangguk lemas.

* * * * *

Kesenjangan dan kesenduhan menyelimuti perasaan Orangtua yang meratapi nasib anaknya yang semakin hari semakin menderita.
Bu Betty dan Pak Djarot sudah kalang kabut setelah hampir habis kesabaran. Tetapi mereka tidak ingin memikirkan untuk mengambil jalan pintas dengan memasukan Aini ke dalam Rumah Sakit Jiwa. Lagi pula, mereka juga tidak sampai hati melakukan hal tersebut.
Orangtua yang melahirkan seorang anak perempuan dan berharap masa depannya cerah dan ingin melihat anaknya bahagia. Itulah harapan kedua Orangtua Aini.
Tetapi sungguh, harapan Orangtuanya begitu tipis kepada Aini. Segala macam cara sudah mereka lakukan demi kesembuhan anaknya, tetapi semuanya sia-sia.
Pada akhirnya, mereka membawa Aini untuk diperiksa kembali oleh dokter kejiwaan yang lebih pintar dari pada sebelumnya.
Sungguh! keterangan yang diajukan oleh dokter pintar itu setelah memeriksa kejiwaan Aini secara mendetail, sangat menyesakkan hati kedua Orangtuanya. Dokter tersebut telah memfonis Aini bahwa, sakit kejiwaan Aini sudah permanen, susah disembuhkan dengan berbagai cara, dan yang paling parah lagi, dokter tersebut menyatakan bahwa, sistem kerja syaraf-syaraf otaknya semakin berantakan dan telah mencapai tingkat yang memperihatinkan yang akan menyebabkan kelakukan Aini berubah-rubah seperti orang setres pada umumnya.
Dokter tersebut tanpa menyerah menyarankan agar Aini dimasukan keruangan rehabilitasi. Menurut dokter, jika tidak dilakukan perawatan khusus untuk Aini, dia khawatir jika nantinya Aini akan melakukan hal-hal yang tidak diinginkan, apalagi jikalau Aini melakukan pembunuhan secara tidak sengaja. Bukan hanya membahayakan kedua Orangtuanya saja, tetapi juga membahayakan pada diri Aini sendiri.
Orangtua Aini menyetujui hal tersebut. Mereka akan terus berusaha dan berharap keajaiban akan datang pada diri Aini. Mereka sangat berharap Aini akan sembuh setelah dibawa ketempat rehabilitasi tersebut.
Mereka pun tanpa fikir panjang segera membawa Aini ke tempat rehabilitasi dengan didampingi oleh sang dokter.
Tetapi kenyataan pahit pun harus diterima lagi oleh mereka, dan mungkin kali ini sulit diterima. Seperti pisau tajam yang menyayat-nyayat jantung dan hati mereka, bahkan otak mereka. Ditambah dengan tusukan pedang perang yang tajam ujungnya yang menusuk-nusuk jantung dan hati mereka pula.
Kenyataan yang mereka hadapi adalah bahwa, Aini tidak mungkin bisa disembuhkan di sini. Karena sakit kejiwaan Aini sudah permanen melekat dalam dirinya. Mereka pun tak kuasa menerima semua kenyataan.
Akhirnya, tidak ada jalan lain lagi. Kenyataan pahit, Aini harus dimasukan ke tempat khusus dirinya yaitu Rumah Sakit Jiwa. Sesampainya di tempat yang tidak diinginkan semua orang itu, Orangtua Aini tidak kuasa meneteskan air mata mereka yang mengiringi dan melepaskan anaknya di situ. Sebenarnya, mereka juga tidak sampai hati melakukan hal tersebut terhadap anak mereka sendiri, tetapi apa daya.
Mereka berjanji akan selalu menyesali perbuatan mereka yang memasukan anaknya ketempat yang tidak diharapkan seperti itu. Mereka merasa telah gagal total merawat Aini dengan baik.

* * * * *

Panas terik matahari menghantarkan kegersangan dalam diri. Hari “H”nya pun datang.
Setelah pulang sekolah, Ririn segera menagih janji kepada Medo dan Andri untuk menjenguk Aini.
Dengan tergesa-gesa, mereka langsung menuju rumah Aini yang lumayan jauh dari sekolahnya.
Setelah perjalan yang melelahkan, mereka akhirnya tiba di rumah Aini. Setibanya mereka di sana, tiba-tiba jantung Andri berdetak kencang seperti ada sesuatu yang akan mengejutkan dirinya. Medo pun tak kuasa melihat raut wajah Ririn yang sudah tidak sabar untuk menemui Aini.
Mereka mengetuk pintu secara bersamaan. Langsung saja, pintunya dibuka oleh Bu Betty. Tetapi, setelah Bu Betty melihat yang datang adalah Andri, Bu Betty langsung menutup pintunya lagi dengan kencangnya, menandakan mereka tidak diterima masuk oleh Bu Betty, karena Bu Betty telah menganggap mereka sebagai penyebab Aini menjadi gila.
Ririn menjadi sangat kaget dan tidak mengerti atas perlakuan Bu Betty terhadap mereka. Ririn lalu mengetuk pintunya lagi dengan keras sambil berteriak, “Bu..!tolong bukakan pintunya Bu! Saya teman baiknya Aini saya ingin ketemu Aini Bu! Saya ingin melihat keadaannya, semoga saya bisa bantu“. Ririn terus berusaha mengetuk pintu dengan keras sambil berteriak dengan kata-kata yang sama. Sebenarnya, Bu Betty mendengarkan di balik pintu sambil mengucurkan air matanya yang tidak tahan mendengar perkataan-perkataan Ririn yang sangat mengingatkan penderitaan Aini. Sehingga terakhir kalinya, ucapan Ririn berhasil membuat pintunya dibukakan kembali, “Bu! Saya Ririn saya kangen sama Aini tolong bukakan pintunya Bu!”. Bu Betty langsung membuka pintunya perlahan-lahan disertai sentuhan tangan tegang dan gemetar, dengan wajah penuh derai air mata. Terlihat wajah getar dan mata yang memandang sinis sayu Ririn dan Andri. Lalu mendekati mereka dengan menantang.
‘PLLAKK’!, kontan saja kedua tangan Bu Betty melayang menuju wajah Ririn dan Andri secara bersamaan. Bu Betty menampar pipi mereka berdua secara bersamaan dengan kedua tangan keras dan kekar. Sehingga terdengar suara yang menyakitkan fisik maupun hati. Medo yang menyaksikan, kaget dan langsung menutup mulutnya dan menggelengkan kepala.
Sehingga Bu Betty berkata kasar dan menyakitkan hati, “Kalian, kalian yang membuat Aini, anak saya menderita!”. Bu Betty semakin marah dan meninggikan nada suaranya, “Kalian yang membuat anak saya gila....! gilaaa....!. Kalian biangnya. Jadi kalian adalah sammmpah di rumah saya!. Sekarang juga pergi...pergi...!pergi kalian dari sini dan jangan menginjakkan kaki di rumah ini lagi!”. Ririn merasa tidak mengerti dan tidak terima atas perlakuan Bu Betty pada dirinya, “Bu! Apa maksudnya Ibu memperlakukan saya seperti ini?. Saya teman baik Aini Bu! Jadi mana mungkin saya menyakitkan hati teman saya, apalagi Ibu menuduh saya sebagai penyebabnya!. Saya sama sekali tidak mengerti dan tidak terima atas perlakuan Ibu pada saya!”. Lalu Ririn berteriak keras, “Saya ingin bertemu dengan Aini!. Kedatangan saya ke sini, saya ingin bertemu dengan Aini hanya itu!” . Bu Betty langsung menjawab dengan nada keras lagi, “Aini sudah tidak ada di sini lagi! Aini masuk ke Rumah Sakit Jiwa!. Dia menderita, dia menderita dan sendirian di sana. Puas kalian! membuat anak saya seperti itu“. Bu Betty langsung mengusir mereka dengan kasar, “Sekarang pergi kalian! Pergi! Pergiii!......!”.
Mereka pergi dengan lemas, dengan tangan hampa dan tapakan yang gagu dan keras. Ririn tiba-tiba langsung mendorong tubuh Andri dengan kasar, lalu menanyakan dengan lirih semu dan menantang, “Sebenarnya apa salah saya???, Apa salah saya?, Apaaa...?”.
Ririn terus menggoncang- goncangkan tubuh Andri yang lemas seketika. Andri tak kuasa melihat wajah Ririn. Ingin sekali Andri menjerit tetapi tidak bisa, yang bisa Andri lakukan hanyalah memeras keras rambutnya dan beristighfar dengan lemasnya. Terasa Andri memiliki banyak beban dan kesalahan yang tak bisa dihitung dan dibayar. Ririn pun sama, jawaban yang ia harapkan hampa, tiada sepatah kata jawab pun yang keluar dari mulut Andri. Ririn menangis sambil bertanya-tanya dengan suara halus dan letih, “Ya! Allah, sebenarnya apa salah saya sama Aini? Apa Ya! Allah, apa lagi dosa dan kesalahan saya sama orang-orang yang ada di muka bumi ini? Apa lagi Ya! Allah, apa lagi?”. Medo hanya bisa memeluk Ririn, agar menangis dalam pelukannya.

* * * * *

Letih sudah rasa di diri mereka setelah berkunjung ke rumah Aini.
Rasa penasaran Ririn tentang kesalahannya juga sangat difikirkan oleh dirinya. Terasa ingin sekali menguak misteri tentang Aini.
Akhirnya, Ririn baru berfikir bahwa Medo tahu segalanya tentang Aini. Karena firasat Ririn adalah Medo termasuk kunci masalah yang sedang ia hadapi.
Tanpa fikir panjang, Ririn langsung mengunjungi rumah Medo.
Ririn terasa sudah tidak sabar untuk mendengar penjelasan dari mulut Medo teman baiknya. Ririn berharap banyak kepada Medo saat itu, karena Medolah satu-satunya orang yang tidak pernah menyakiti hatinya.
Setibanya di sana, Ririn langsung meminta penjelasan langsung dari Medo.
Tetapi Medo membuat Ririn jengkel padanya, karena Medo tidak ingin mengakui bahwa ia tahu tentang semuanya. Medo hanya bisa mengatakan, “Saya tidak tahu menahu tentang Aini, saya benar-benar tidak tahu Rin!. Lagi pula, kenapa kamu menuduh saya kalau saya tahu tentang semua?. Ririn menjawab, “Karena kata hati saya berkata bahwa, bahwa kamulah yang tahu!”. Medo terus mengutarakan alasan menyangkal, “Kata hati!. Kamu bilang kata hati!. Kata hati kamu salah Rin!, kenyataannya saya tidak tahu. Jangan kamu terus menerus percaya dengan kata hati. Kata hati enggak selamanya benar Rin!. Kamu harus percaya sama saya”. Ririn tetap mempercayai kata hatinya, “Enggak!. Kali ini saya harus enggak percaya sama kamu Medo!. Maaf, kalau kali ini saya betul-betul percaya dengan kata hati saya. Sudahlah Medo!. Saya sudah tahu kamu bohong sama saya!. Kamu ternyata tega bohong sama saya!. Setahu saya kamu enggak pernah ngebohongin saya!”. Ririn tiba-tiba berucap sambil menangis, “Di mana medo teman baik saya?. Dimana Medo yang tidak pernah membohongi temannya?. Di mana? Medo yang setiap waktu, jika saya ada masalah, dia langsung menolong saya. Di mana Medo?. Di mana Medo? yang!, yang jujur sama saya. Saya sudah menderita Medo, saya sudah menderita menghadapi cobaan, dari dulu sampai saat ini, saya menderita!. Jadi jangan membuat saya lebih menderita lagi dengan kebohongan kamu!”. Medo pun tak bisa lagi menahan air matanya. Medo luluh akan kata-kata Ririn yang membuatnya menyesal atas kebohongannya. Akhirnya, Medo segera memeluk tubuh lemah Ririn dengan rasa penyesalan dan maaf yang tinggi. Medo pun mengakui kebohongannya, “Rin!, maaf!. Saya sudah tega ngebohongin kamu. Saya nyesel sekali. Maafin saya ya, Rin!. Saya janji, saya akan bilang sama kamu yang sejujurnya tentang Aini. Saya janji!. Saya sayang sama kamu Rin!. Kamu teman baik saya“. Mereka hanyut dalam tangis. Setelah itu, Medo langsung menceritakan semuanya tentang Aini.
Setelah Medo menceritakan yang sebenarnya dengan cukup jelas, Ririn sama sekali tidak menyangka bahwa Aini sangat mencintai Andri. Rasa sangat berdosa pun dirajut Ririn kepada Aini. Ririn benar-benar tidak bisa membayangkan bila jadinya akan sejauh ini. Ririn sangat sedih membayangkan penderitaan yang dialami Aini karenanya.
Harus bagaimana Ririn saat ini, agar bisa mengembalikan Aini seperti semula?. Nyata!, semuanya sudah terlambat. Ririn sangat menyesali dirinya yang tidak pernah tahu dan mengerti tentang perasaan cinta Aini kepada Andri. Padahal, Ririn membayangkan bahwa Ririn pernah mengalami perlakuan yang aneh dari Aini. Disaat Andri sedang sakit, dan ketika sedang menjenguk Andri ke rumahnya, tetapi mengapa? semuanya berakhir dengan pahit dan tidak diduga sejauh ini?. Andai saja Aini bercerita padanya bahwa ia mencintai Andri, pasti Ririn segera menjauhkan dirinya dari Andri. Namun, apalah daya. Semuanya tidak bisa dikembalikan lagi. Waktu telah berlalu. Jarum jam menjalankan janjinya untuk berputar.
Di dalam kekhusyuan shalat, Ririn banyak meneteskan air matanya. Ketika sujud, Ririn sangat menghayati tembusan cahaya Illahi. Meratapi nasibnya, menghayati kewajibannya, menyesali kesalahan dan dosa-dosanya. Memohon kepada Allah Swt. agar diberi ketabahan dalam dirinya, mendo’akan keselamatan untuk Aini, agar diberi kekuatan yang suci dari-Nya. Memohon ampunan dosa yang sering ia lakukan, yang sengaja maupun yang tidak disengaja. Ririn hanyut dalam dzikir.

* * * * *

Setelah Ririn mengetahui tentang misteri yang dialami oleh Aini. Ririn tidak tinggal diam. Ia harus bertemu dengan Aini, bagaimana pun caranya.
Ririn mengajak Medo untuk menemui Aini, tetapi mereka tidak tahu di RSJ mana mereka bisa menemukan Aini.
Akhirnya, mereka mencoba mengunjungi RSJ yang berada di sekitar wilayah rumah Aini. Ternyata, mereka bisa menemukan Aini di sana.
Setibanya Ririn dan Medo di sana, Ririn langsung menghampiri tubuh Aini yang berpenampilan tak karuan. Medo membiarkan Ririn menemui Aini sendiri. Tak tahan dalam raut wajah Ririn untuk menangis semu. Apalagi disaat menatap mata Aini, Ririn tidak bisa memendam rasa yang membara dalam hati. Rasa bersalah, menyesal, marah dan sebagainya, bercampur aduk menjadi satu. Ririn melangkahkan kakinya, mendekati tubuh kusi yang tak terurus.
Secara reflek, Ririn langsung dan tanpa disadari berbicara kencang dan tak sewajarnya pada Aini dengan nada marah. Ririn langsung menggoncang-goncangkan tubuh Aini yang lemah tak berdaya, “Kamu kenapa Aini?, kenapa kamu menyiksa diri kamu sendiri?, kenapa? Kenapa?, padahal kamu bisa bilang sama saya yang sebenarnya tentang perasaan kamu, tapi kenapa kamu menyiksa diri kamu dengan cara memendamnya, sehingga kamu menjadi seperti ini!. Kenapa Aini?, kenapa kamu ngelakuin semua ini?”. Aini tidak menjawab apa-apa. Mulutnya terasa terkunci. Aini diam dan tak bergerak sedikit pun. Ririn menggoncangkan tubuhnya lagi, tetapi tidak ada respond darinya, yang tertampak hanya pandangan kosong Aini yang tak menentu. Lalu Ririn berkata lagi, “Kenapa kamu mesti mikirin saya?, kenapa kamu mempedulikan saya?. Padahal itu perasaan kamu Ni!. Kenapa kamu lakuin semua ini?, dan akhirnya bukan cuma kamu yang tersiksa, tetapi saya, Medo dan Andri tersiksa. Terutama kedua Orangtua kamu!. Aini tolong kamu ngomong! Aini tolong kamu jawab semuanya!. Kamu bisa ngomong kan?”.
Ririn tidak bisa menahan tangisannya. Medo yang menyaksikannya, tidak ingin membiarkan Aini diperlakukan Ririn seperti itu. Menurutnya, hal itu percuma dilakukan Ririn.
Tiba-tiba, penjaga ruangan datang. Menandakan waktu kunjungan telah habis, tetapi Ririn memberontak untuk meninggalkan Aini, karena Ririn ingin mendengar penjelasan dari Aini, tetapi Medo memaksa Ririn agar mengurunkan niatnya, karena percuma saja dia menunggu Aini berbicara, karena kondisi Aini yang tak memungkinkan. Medo pun sebenarnya tidak tega melihat keadaan Ririn. Medo tidak tega untuk menarik paksa Ririn keluar ruangan. Tetapi demi keselamatan jiwa Ririn dan Aini, Medo berani menarik tangan Ririn yang berpegang erat dengan tangan Aini.
Seperti biasa, Medo langsung memeluk Ririn, agar Ririn tidak hanyut dalam tangis.

* * * * *

Dalam firman Allah Swt. Q.S AR-RUM : 33

(Apabila manusia ditimpa kemelaratan, mereka mendo’a (memohon) kepada Tuhannya serta bertaubat kepada-Nya, kemudian apabila Allah merasakan rahmat kepada mereka, tiba-tiba satu golongan diantara mereka mempersekutukan Tuhannya).















4 . MAKNA DARI RASA KEHILANGAN


Hari berganti hari, malam berganti malam, di dalam kesunyian malam Medo menatap berjuta bintang yang bersinar dan bernyanyi lagu puji-pujian Tuhan, menyertai Medo yang sedang menghafal surat Mazmur dalam kitab Injil. Medo juga tidak lupa untuk mengisi diarynya. Semuanya penuh dengan pengalaman-pengalaman dirinya dan Ririn. Medo sejenak memikirkan nasib Ririn dan dirinya dikemudian hari, yang tak bisa dibayangkan. Ingin sekali dirinya menasihati Ririn untuk memakai penutup wajah (Cadar), karena semua kejadian yang tidak Ririn inginkan, yang menyusahkan jiwanya, bermula dari kecantikannya. Tetapi Medo berfikir, bahwa ia tak pantas untuk melakukan itu semua, karena ia tak pantas dengan posisinya sebagai wanita Nasrani yang menasihati wanita Islam.
Waktu menunjukan jam 11.30 malam. Medo berjalan menuju dapur untuk mengambil segelas air putih. Tak disangka, Medo melihat Bapaknya di teras yang sedang melamun sendirian. Tergeliat rasa yang semakin mendalam untuk menanyakan keadaannya. Medo khawatir ada masalah besar yang sedang dialami Bapaknya. Medo langsung memegang pundak Bapaknya dengan halus dan memijatnya. Bapaknya, Pak Obrus memegang tangannya lalu berkata, “Medo!, kamu belum tidur jam segini. Kamu kan besok sekolah Do!”. Medo menanggapi, “Medo sedang tidak bisa tidur Pa!. Tadi juga Medo sudah menghafal surat Mazmur ko Pak!”. Pa Obrus, “Oh! Ya udah. Bagus deh“. Medo menanyakan tentang keadaan Bapaknya, “Pak!. Kenapa Bapak juga belum tidur?. Ada masalah ya?. Ko! Kelihatannya sedang ada sesuatu yang nyusahin Bapak“. Pa Obrus, “Sebenarnya, Bapak sedang bingung nih Do!. Gimana ya?”. Diam sejenak, lalu berkata lagi, “Bapak. Bapak sudah tidak mampu kerja jualan hiasan salib keliling lagi“. Medo kaget, “Lo, Pak! Kenapa Bapak sudah tidak bisa. Terus, Bapak nanti mau kerja apa?. Terus, gimana sekolah Medo, keseharian keluarga, makanan kita, gimana Pa?. Medo takut Pak!. Ibu, sudah tidak kuat lagi untuk bekerja, itu juga mungkin Ibu berkerja karena dipaksakan, demi penghidupan. Tapi kalau Bapak tidak kerja lagi, gimana Pak?. Tidak cukup kalau Ibu saja yang bekerja”. Medo berfikir dan berkata, “Apa sebaiknya, Medo yang menggantikan Bapak bekerja. Ya Pak!. Demi keluarga ”. Pak Obrus kaget, “Jangan!. Apa-apaan sih kamu ngomong!. Kamu harus sekolah. Sebenarnya, Bapak sudah tidak bisa kerja karena bahan-bahan untuk membuat salib susah Bapak dapatkan lagi. Ada juga, Bapak harus beli, harganya itu!”. Medo menanggapi, “Lalu, Bapak sudah melamar kerja?”. Pak Obrus, “Sudah, tapi pekerjaan-pekerjaannya kebanyakan tidak cocok. Bapak sudah tidak kuat bekerja berat!. Bisa-bisa malah sakit lagi”.
Medo berfikir sejenak, untuk mencari jalan keluar ini. Akhirnya, Medo tersenyum sendiri setelah ia berfikir kalau ternyata Ayah Ririn adalah seorang pengusaha pertekstilan. Lalu, Medo langsung memberikan tawaran kepada Bapaknya, “Pak!. Gimana kalau Bapak bekerja di perusahaan Ayahnya Ririn, beliau kan, pengusaha. Gampang deh Pak! biar Medo yang ngomong sama Ririn”. Pak Obrus, “Bekerja untuk orang Islam?. Jujur, Bapak keberatan Do!”. Medo menentang, “Pak! yang penting Bapak dapat kerjaan. Bapak dapat penghasilan, dan bisa menghidupi kami berdua. Lagi pula, tidak mesti seseorang yang berbeda agama itu bermusuhan, saling timbal balik saja!. Lihat Medo dan Ririn, baik-baik saja ko!. Bapak mau ya!”. Pak Obrus hanya memberikan senyum yang dipaksakan, menandakan ‘YA’.

* * * * *

Di sekolah, seperti biasa, Medo menyempatkan waktu untuk menghibur Ririn. Melupakan peristiwa pahit yang sudah terjadi. Melepaskan dan mengubur kenangan pahit yang telah mereka alami dengan canda tawa.
Di sela-sela canda tawa mereka, Medo menyempatkan untuk berbicara tentang Bapaknya. Medo pun memberanikan diri, “Rin!, saya ingin ngomong penting sama kamu”. Ririn menatap Medo dengan tertawa, “Ngomong apa Do!. Ko! penting banget. Biasa aja dong raut mukanya!. Ngomong apa?, masalah ya!. Insya Allah saya bantu“. Medo berbicara serius, “Jadi gini, Bapak saya butuh pekerjaan“. Ririn, “Memangnya, jualan hiasan salibnya kenapa Do! Bangkrut?”. Medo, “Ya mungkin!. Jadi, saya boleh minta tolong gak, buat nempatin Bapak saya untuk bekerja di perusahaan Ayah kamu?”. Ririn, “Ya boleh dong!. Masa engga boleh. Ya udah! biar nanti saya yang coba ngomong secepatnya sama Ayah, pasti!”. Medo kegirangan, “Bener Rin!”. Ririn, “Iya!, saya akan nolong kamu agar Bapak kamu dapat pekerjaan”. Medo mengingat sesuatu, “Eh!. Tapi”. Ririn, “Tapi apa?”. Medo, “Tapi, maaf ya!, saya protes dikit. Jadi gini, Bapak saya engga kuat diberi pekerjaan yang berat. Dia sudah tua, bisa-bisa sakit”. Ririn, “Ya sudah! saya akan ngomong tentang itu”. Medo, “Terimakasih ya!”. Ririn, “Iya!”. Tiba–tiba, Medo menanyakan tentang kata-kata yang menurutnya aneh, yang Ririn ucapkan tadi. Medo, “Rin! tadi kamu ngomong apaan sih?”. Ririn, “Ngomong apa?”. Medo, “Tadi perasaan kamu ngomong ‘Incaloh’. Apa tuh! ‘Incaloh’”. Ririn, “ ‘Incaloh’, apaan sih kamu!. Kapan saya ngomong kaya gitu?”. Ririn mengingat-ingat. Lalu, Ririn sadar apa yang Medo maksud adalah ‘Insya Allah’, “Oh... itu!. Itu sih! bukan ‘Incaloh’, tapi, ‘Insya Allah’ “. Medo, “Ooh...! ‘Insya Allah’ “. Ririn menjelaskan, “Iya, ‘Insya Allah’. Itu maksudnya, bila Allah Swt. Tuhanku, menghendaki. Jadi, jika kita ingin menjawab yang berkaitan dengan kesepakatan maupun hal-hal yang berhubungan dengan itu, kita harus bilang ‘Insya Allah’ “. Medo, “Memang kenapa kita harus ucapkan itu?”. Ririn, “Karena, kami seorang muslim dan muslimah, tidak tahu apa yang akan terjadi. Hanya Allah Swt. yang sudah menentukan dan mengetahui“. Medo, “Ooh...! jadi gitu. Kalau orang Nasrani ngucapin itu, boleh gak?”. Ririn, “Aneh kali ya!”. Mereka tertawa.

* * * * *

Waktu menunjukan jam 08.00 malam. Terlihat dalam kesibukan Ayah Ririn, Rianto Sudur, yang duduk tegak bersama laptopnya. Ririn menghampiri Ayahnya dengan membawakan teh hangat. Ririn segera memulai perbicaraannya tentang Orangtua Medo, “Ayah. Ayah!”. Ayahnya hanya menyahut lemas sambil menggerakan tangan di mouse. Dipanggil kembali oleh Ririn, agar Ayahnya lebih serius mendengarkan dengan memandang wajahnya, tetapi tidak bisa. Dicobanya kembali, “Yah!. Ayah. Ririn ingin ngomong penting banget”. Ayahnya menyeletuk, “Sebanget mobil truk atau mobil sedan”. Ririn tertawa, “Ah!. Ayah bisa aja. Tapi bener Yah! Ririn ingin ngomong penting banget, sebanget motor balap Rossy deh!”. Pak Rianto akhirnya membalikan wajahnya, meninggalkan pekerjaannya sejenak, dan langsung bersiap mendengarkan anaknya Ririn, “Ayah! ada seseorang yang ingin kerja di perusahaan Ayah”. Pak Rianto, “Siapa?”. Ririn, “Bapaknya Medo yah!. Pak Obrus namanya. Kasihan dia. Pak Obrus bangkrut berjualan sebagai penjual hiasan salib”. Pak Rianto tiba-tiba marah, “Seorang Nasrani!. Apakah pantas Ayah menerimanya”. Ririn memandang Ayahnya sinis, “Kenapa Ayah ngomong kaya gitu?. Perbedaan agama tidak selamanya menjadi alasan. Toh! dia manusia, kita manusia, dia butuh makan, kita butuh makan, dan dia butuh kerja, kita juga butuh. Apa Ayah akan membiarkan keluarga Medo kelaparan, karena Pak Obrus tidak mempunyai pekerjaan?”. Pak Rianto, “Dia bisa cari pekerjaan lain selain di perusahaan Ayah”. Ririn tidak ingin kalah, “Pak Obrus Orangtuanya Medo. Medo adalah teman baik Ririn yang selalu membantu Ririn kalau susah. Apa Ayah tidak mau membantu Pak Obrus sebagai tanda terima kasih Ririn, dan terjadi timbal balik”. Pak Rianto, “Tapi bukan untuk Nasrani!”. Ririn, “Peduli apa!”.
Terdengar keributan pada saat itu yang membuat Mamah Ririn, Bu Meliyana datang dengan baju tidurnya, “Ada apa ini?. Sudah malam, jangan perbesar suara. Perkecil suara!. Sebenarnya ada apa ini?”. Pak Rianto menjawab, “Anak mu nih!. Dia menyuruh Ayah untuk memperkerjakan Pak Obrus, Orangtua Medo, di perusahaan Ayah!”. Bu Meliyana, “Memangnya kenapa?. Dia butuh pekerjaan, itu hak dia bekerja”. Pak Rianto, “Tetapi dia Nasrani. Di perusahaan Ayah semuanya muslim. Perusahaan Ayah melarang non muslim bekerja di situ. Pegawainya sangat menjunjung tinggi Islam. Ingat mah! Perusahaan itu didirikan oleh kakekku yang seorang ‘Alim ulama’ sampai diturunkan pada Ayah untuk menjaganya!”. Bu Meliyana, “Jadi karena itu, Ayah tidak mau memperkerjakannya. Ayah mulai sombong ya sekarang!”. Pak Rianto, “Tapi Mah!”. Bu Meliyana jengkel, “Ah sudahlah!. Mamah cape berdebat sama Ayah”. Lalu Bu Meliyana meninggalkan mereka berdua. Ririn tidak pantang menyerah untuk selalu membujuk Ayahnya. Pak Rianto, “Ayah tetap tidak bisa”. Ririn, “Bukankah kita harus saling tolong-menolong?. Tidak memandang siapa yang akan ditolong. Entah itu orang buta, pincang, agama Hindu, Budha, bahkan Nasrani. Yah!. Pokonya Ririn ingin keputusan Ayah sekarang juga. Ririn berharap, Ayah harus setuju dengan pendapat Ririn”. Pak Rianto, “Yah oke!. Ayah akan memperkerjakannya”. Ririn senang mendengar keputusan Ayahnya. Ririn pun mengingatkan, “Ingat yah!. Dia enggak cocok untuk pekerjaan keras. Dia udah enggak mampu”. Pak Rianto, “Ya sudah!. Dia akan diangkat sebagai satpam malam untuk menjaga gudang”. Ririn menghela nafas panjang, memberikan senyuman jengkel kembali untuk Ayahnya, “Terimakasih ya!. Yah”.

* * * * *

Setibanya di sekolah, Ririn langsung memberitahukan berita gembira itu pada Medo bahwa, Bapaknya dapat masuk kerja di perusahaan Ayahnya, dan Pak Obrus mulai bekerja besok, sebagai satpam penjaga malam di gudang. Medo pun senang mendengar berita gembira tersebut, terasa hatinya bahagia sekali karena telah membantu Orangtuanya.
Sepulang sekolah, Medo langsung memeluk Bapaknya dan memberitahukan bahwa, “Bapak!. Bapak sudah diterima kerja di perusahaannya Pak Rianto, Ayahnya Ririn. Ririn yang bilang sendiri sama Medo, dan Ririn juga sudah bilang langsung sama Ayahnya. Katanya, Bapak sudah bekerja mulai besok”. Pak Obrus, “Puji Tuhan!. Terima kasih Ya Tuhan!. Lalu, Bapak besok mulai masuk kerja?”. Medo, “Iya Pak!”. Pak Obrus, “Tapi Bapak dipekerjakan sebagai apa?”. Medo, “Oh iya!. Kata Ririn, Bapak dipekerjakan oleh Ayah Ririn sebagai satpam penjaga gudang di malam hari. Kan! Bapak bilang sama Medo kalau Bapak tidak cocok untuk bekerja keras. Akhirnya, Medo bilang deh! sama Ririn tentang itu”. Pak Obrus, “Nak! makasih ya!, kamu sudah mau nolongin Bapak. Kamu memang anak yang baik”. Tiba-tiba Pak Obrus menanyakan pada Medo, “Medo, Bapak ingin tanya sama kamu!”. Medo, “Tanya apa Pa!”. Pak Obrus, “Kamu sayang sama Bapak?”. Medo, “Ya iyalah! Medo sayang sama Bapak. Bapak dan Ibu, Medo sayang dua-duanya, kalian yang sudah merawat Medo sedari kecil, Ibu yang sudah melahirkan Medo”.
Pak Obrus terkesima dengan perkataannya, serasa ia tidak tega untuk memberi tahu rahasia yang bertahun-tahun dipendam. Rahasia bahwa Medo bukanlah anak kandung mereka. Tetapi mereka tidak ingin kehilangan Medo, itu yang membuat mereka enggan memberitahu semua rahasia. Mereka takut jika Medo membenci mereka dan masa lalunya.

* * * * *

Gerak langkah penuh kegugupan, disaat Pak Obrus menapaki tanah yang berdiri kokoh gedung yang cukup besar. Saat itu adalah hari pertama Pak Obrus masuk kerja. Dengan mula-mula, Pak Obrus memasuki ruangan kepala perusahaan, yaitu Pak Rianto, untuk memperkenalkan dirinya dan meminta izin untuk memulai kerja. Diketuknya pintu keras itu, terdengar ucapan, “Masuk!”, dari Pak Rianto. Pak Obrus membuka pintunya perlahan-lahan. Terlihat ruangan mewah di hadapan matanya. Pak Obrus lalu memandang orang yang ada di hadapannya, tidak salah lagi, itu Pak Rianto. Pak Rianto memandang penampilan Pak Obrus dari bawah sampai atas dan berkata, ”Apa anda yang bernama Obrus, Pak Obrus Orangtua dari Medo?”. Pak Obrus membenarkan dan memperkenalkan dirinya, “Oh iya! benar Pak, benar, saya, saya yang bernama Obrus Orangtua dari Medo, sahabat baiknya Ririn anak Bapak”. Pak Rianto, “Oh maaf!. Saya hampir lupa untuk mempersilahkan anda duduk, silahkan Pak!. Kita bicarakan ini dengan santai”. Pak Obrus duduk dan melanjutkan pembicaraannya. Pak Rianto, “Seakrab apa? anak anda dan anak saya Ririn”. Pak Obrus, “Saya kurang tahu juga”. Pak Rianto lalu berucap, “Semoga tidak terlalu akrab ya!. Bapak tahu sendirikan?, dan simpulkan sendiri”. Pak Obrus hanya terdiam. Pak Obrus, “Anda beruntung mempunyai anak seperti Ririn. Dia baik, dia juga telah membantu saya. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada Bapak yang telah menerima saya bekerja di sini”. Pak Rianto, “Pak Obrus, saya dengar dari Ririn bahwa anda tidak cocok untuk bekerja keras, Apa benar?”. Pak Obrus, “Benar Pak!”. Pak Rianto, “Ya!. Saya memaklumi hal itu. Pak Obrus juga tahu sendiri bukan, kalau di perusahaan saya ini semuanya muslim, semua beragama Islam. Jadi, sepatutnya anda maklum dengan keadaan di perusahaan, dan ingat!, saya menerima anda bukan lantaran saya kasihan kepada anda, tetapi ini semua permintaan dan permohonan anak saya, Ririn. Jadi, semua ini demi anak saya Ririn, bukan demi anda. Oh ya!, mungkin anda perlu tahu juga, bahwa pekerjaan yang akan saya tetapkan kepada anda adalah sebagai satpam penjaga malam di gudang. Jadi, anda bisa pulang dahulu dan kembali ke sini pada malam hari jam 09.00 tepat”. Pak Obrus memandang Pak Rianto dengan pandangan berbeda, karena perkataan-perkataannya sangat banyak tidak disukai olehnya, “Lalu, apa syarat yang harus saya lakukan?”. Pak Rianto, “Sebenarnya tidak banyak syarat. Hanya, Pak Obrus harus memakai pakaian dinas ketika sedang bekerja, dan yang pastinya, anda harus tahu bahwa seorang kepala perusahaan tidak mungkin menginginkan barang-barang tekstil maupun yang lainnya jatuh ke tangan orang yang tak diinginkan walaupun secuil”. Pak Obrus, “Iya Pak! saya mengerti”. Pak Rianto, “Ya sudah! silahkan anda ambil pakaian kerja anda dipetugas dan kembali pada jam yang telah ditentukan!”. Pak Obrus, “Terimakasih Pak!, kalau begitu, saya permisi”. Lalu, ketika Pak Obrus akan meraih daun pintu untuk keluar, Pak Rianto berkata, “Hei! bilang pada anak anda, jangan ajarkan keyakinan anda untuk anak saya!”. Pak Obrus, “Dan saya harap juga sebaliknya”.
Dengan kekesalan Pak Obrus, dia menutup pintu dengan keras dan menghasilkan suara yang cukup indah.
Pak Obrus akhirnya kembali pulang ke rumah dengan wajah kesal. Bu Wihelmina, istrinya, memandang suaminya aneh. Bu Wihelmina bingung, karena suaminya pulang lagi ke rumah. Lalu Bu Wihelmina bertanya, “Pak!. Bapak ko langsung pulang, memang kerjaannya sebentar ya Pak!”. Pa Obrus, “Ibu!. Bapak sedang kesal nih!”. Bu Wihelmina, “Kesal, kenapa Pak?, bukannya Bapak dari perusahaan. Bapak kenapa?, bapak memangnya sudah kerja, apa belum”. Pak Obrus, “Memang Bapak tadi dari perusahaan. Cuma, Bapak belum kerja. Bapak dapat waktu kerja di perusahaan itu cuma malam hari, diberi tugas menjadi hansip, yang menjaga gudang”. Bu Wihelmina, “Oh!.. jadi karena itu, Bapak kesal. Ya! puji Tuhan, Bapak diberi pekerjaan yang tidak berat, malam hari pula. Jadi, tidak terasa letihnya”. Pak Obrus menyangkal, “Bukan itu Bu masalahnya!. Bapak sih tidak keberatan masalah tugas kerja. Tapi tadi, waktu Bapak pertama kali sengaja ingin bertemu dengan Pak Rianto, bicaranya itulah! yang membuat bapak kesal. Dia itu sombong Bu!. Tapi Bapak tidak bisa ceritain semuanya. Pokoknya, orangnya itu ngeselin, sombong lagi”. Bu Wihelmina, “Ya sudahlah Pak!, biarkan saja. Agar Bapak tenang, Bapak banyak-banyak pelajarin surat Matius ya Pak!. Bapak harus tunjukin di perusahaan itu, kalau agama kita itu, agama yang terhormat. Kalau bisa, Bapak ajak orang-orang perusahaan itu untuk masuk agama Nasrani!”. Pak Obrus, “Bicara Ibu gampang!. Di perusahaan itu ya Bu!, semua orangnya Islam, dan hanya Bapak yang non Islam”. Bu Wihelmina terdiam. Pak Obrus, “Medo belum pulang Bu?”. Bu Wihelmina, “Belum Pak!”. Pak Obrus, “Nah!. Si Medo juga. Ingin tahu enggak Bu?. Pak Rianto itu, menyuruh Medo agar jangan terlalu akrab dengan Ririn. Bapak sih keberatan Bu!. Dia kan! sudah terlalu akrab dengan Medo, Bapak harap Ririn nanti tergiur untuk masuk Nasrani. Karena Bapak kasihan dengan Ririn, orang baik seperti dia, tidak pantas untuk menjadi orang Islam, yang para penganutnya sombong-sombong. Memiliki ilmu tinggi, sombong. Memiliki kekayaan banyak, sombong. Agama kita lebih baik dari agama Islam Bu!. Katanya, orang Islam itu sopan santunnya tinggi, tapi kenyataannya tidak”. Bu Wihelmina, “Tidak semua orang Islam seperti itu Pak!”. Pak Obrus, “Ibu membela Islam?”. Bu Wihelmina, “Bukannya begitu, tapi,...!”. Pak Obrus, “Ah!. Sudahlah. Bapak cape, Bapak ingin istirahat dulu untuk nanti kerja malam!”.

* * * * *

Malam pun datang, menghantarkan Pak Obrus untuk melaksanakan kerja di hari pertamanya. Jam 09.00 malam tepat, Pak Obrus sudah datang di perusahaan dengan mengenakan baju dinasnya. Menghampiri kerumunan pekerja yang setingkat dengannya. Mereka kemudian berkenalan dan saling mengenal. Disaat akan memulai tugas berjaga, Pak Obrus tidak tahu harus melakukan apa, karena pada saat itu adalah hari pertama ia bekerja. Kemudian beruntungnya ada seorang instruktur kerja yang ramah, untuk menerangkan setiap tugas yang akan Pak Obrus lakukan. Instruktur itu bilang, “Pak Obrus, anda malam ini ditugaskan untuk menjaga ruangan gudang bagian E, yang di dalamnya terdapat banyak sekali bahan-bahan tekstil berharga yang wajib bapak jaga dengan sebaik-baiknya!”. Pak Obrus, “Baik Pak, terimakasih atas pemberitahuannya. Saya akan bekerja dengan sebaik-baiknya”.
* * * * *

Disaat Pak Obrus sedang menjaga gudang bagian E, sekitar jam 00.15, Pak Obrus tidak dapat menahan rasa ingin buang air. Karena, dia bekerja terlalu banyak meminum kopi. Dia lalu menuju toilet yang jaraknya lumayan jauh dari gudang E. Ditinggalkannyalah gudang E tanpa berfikir tidak ada yang akan masuk ke dalam. Pak Obrus hanya berfikir bahwa di gudangnya aman terkendali. Tiba-tiba, apa yang difikirkan oleh Pak Obrus, sungguh! tidak sesuai dengan kenyataan. Ternyata, pada saat Pak Obrus sedang menuju Wc, ada seseorang yang menyelinap masuk ke dalam gudang E tanpa sepengetahuannya. Seseorang itu berniat untuk mencuri barang-barang dalam gudang, yang tidak ada penjaganya. Kesempatan pun didapatkan oleh sang pencuri. Dengan keuntungan perginya penjaga yang sedang buang air. Disaat Pak Obrus menuju ke dalam ruangan gudang bagian yang ia jaga, Pak Obrus melihat dengan samar seseorang yang sedang menyelinap membawa jinjingan karung yang sangat besar, dan langsung lari dengan cepat kilat. Pak Obrus menyadari, saat itu sedang terjadi pencurian. Pak Obrus langsung berteriak maling, dan terdengar ke seluruh bagian gudang. Para petugas dinas berlarian keluar, berkumpul di depan gudang E. Terlihat oleh mereka Pak Obrus yang sedang berlari-lari tak karuan. Mereka pun tak tinggal diam untuk membantunya. Lalu, apa daya. Seseorang itu telah menghilang dalam kegelapan. Mereka yang menyadari malam itu telah terjadi pencurian bahan tekstil di gudang bagian E tidak tinggal diam. Mereka langsung menghubungi petugas-petugas yang lain dan bagian-bagian umum lainnya. Sehingga, melaporkan hal ini yang pastinya kepada sang kepala perusahaan yaitu Pak Rianto Sudur yang sedang terlelap tidur.
Pak Rianto sangat kaget mendengar informasi tersebut. Langsung saja beliau menuju ke perusahaannya. Pada saat itu juga, Pak Obrus merasakan syok karena melihat langsung kejadian itu. Apalagi, dia semakin sangat gemetar dan ketakutan, karena bahan tekstil yang hilang adalah bahan yang berada dari gudang yang ia jaga. Pak Obrus pada saat itu sangat panik, dan tidak bisa memikirkan sesuatu apa yang nanti akan terjadi apabila Pak Rianto mengetahui bahwa ia yang menjaga, lalu akhirnya memecatnya. Pak Obrus juga merasa mengecewakan semuanya, termasuk Medo dan Ririn. Mereka pasti sangat merasa dikecewakan olehnya. Karena berkat mereka, Pak Obrus bisa diterima bekerja di perusahaan tersebut. Tapi sungguh! takdir tidak ada yang mengetahui kecuali Tuhan. Baru saja hari pertama Pak Obrus bekerja, sudah ditimpa musibah yang sangat besar.
Suasana semakin sangat menegangkan disaat kedatangan Pak Rianto dengan membuka pintu mobil. Terasa semakin bergetar kencang detak jantung yang dirasakan oleh Pak Obrus. Pak Rianto menginginkan sebuah keterangan, “Apa sebenarnya yang terjadi, pencuriankah?”. Penjaga, “Benar Pak!. Tepatnya 20 menit yang lalu, sekitar jam 00.25 tadi, telah terjadi pencurian bahan tekstil!”. Pak Rianto, “Gudang bagian mana?”. Penjaga, “Gudang bagian E Pak!”. Pak Rianto, “Siapa yang menjaga?”. Penjaga, “Seseorang yang baru bekerja di sini Pak!. Dia adalah seorang penjaga gudang bagian E yang baru diinstrusikan tadi malam. Dia Pak Obrus”. Pak Rianto, “Pak Obrus. Sekarang dimana dia?”. Pak Obrus lalu muncul, “Saya Pak!”. Pak Rianto mendekati dirinya, “Pak Obrus, anda yang menjaga?. Kenapa bisa ada yang menyelinap masuk?”. Pak Obrus mengakui kesalahanya, “Maaf Pak!. Disaat itu, saya memang lalai. Ini semua salah saya yang tidak bisa menahan rasa ingin buang air kecil. lalu saya menuju Wc yang jaraknya cukup jauh. Tidak saya duga, ketika saya masuk kembali ke gudang, saya langsung melihat seseorang dengan membawa jinjingan karung”. Pak Rianto, “Besar jinjingannya?”. Pak Obrus, “lumayan, jinjingannya sangat besar. Saya coba untuk menangkapnya, tetapi dia sudah menghilang, bagaikan lenyap di kegelapan malam”. Pak Rianto, “Belum lenyap juga, kamu tidak akan bisa menangkapnya”. Pak Obrus mengepalkan tangannya dengan keras. Pak Rianto, “Pak Obrus, saya jadi curiga pada anda. Saya akui anda hanya satu orang yang berbeda agama dengan kita. Apakah ada rasa dendam dan benci dari anda kepada kami atau saya pribadi?”. Pak Obrus, “Sama sekali tidak Pak!”. Pak Rianto, “Ataukah kejadian ini sengaja buat-buatan anda, dan anda sekongkol dengan sang pencuri”. Pak Obrus, “Sama sekali tidak Pak!. Walaupun agama saya berbeda dengan agama kalian, saya masih memiliki sikap toleransi dan tanggung jawab yang besar terhadap tugas saya ini. Mana mungkin saya berbuat sedemikian mungkin. Saya sama sekali tidak mempunyai niat seperti itu, jika saya seperti itu, mungkin saat ini saya telah kabur dan membawa bahan-bahan tekstil lainnya bersama pencuri. Sungguh!. Saya tidak seperti yang Bapak bayangkan”. Pak Rianto, “Oke!. Kita bicarakan dan selesaikan hal ini besok”. Pak Rianto memanggil petugas instruksi, “Dwi...!. Tolong kamu lihat!. Bahan apa saja yang diambil, dan hitung kerugiannya”. Dwi, “Ia Pak!. Segera”. Semuanya tinggal menunggu hari esok.

* * * * *
Malam kelam telah berlalu. Pagi memancarkan cahayanya dengan singkat. Keluarga Pak Obrus, Ririn dan Bu Wihelmina kaget, setelah diceritakan tentang kejadian tersebut. Mereka merasa kecewa oleh kelakuan Pak Obrus. Karena tidak bertanggung jawab dalam bekerja. Pak Obrus hanya dapat menyalahkan dirinya. Bu Wihelmina pun mengantarkan suaminya untuk berangkat ke perusahaan. Medo tidak dapat mengantarkan mereka berdua, karena Medo harus berangkat ke sekolah seperti biasa. Medo hanya bisa berharap agar bapaknya tidak dipecat.
Ririn pun demikian, setelah diceritakan kejadian itu oleh ayahnya, Ririn merasa kecewa dengan Pak Obrus. Tetapi Ririn berfikir, bahwa semuanya itu sudah takdir dan ketentuan yang harus terjadi tanpa diketahui oleh manusia.
Ririn juga memohon kepada Ayahnya, agar nanti dirinya tidak memecat Pak Obrus. Tetapi Ayahnya menyangkal. Karena kesalahannya itu sudah fatal dalam awal bekerja, apalagi seterusnya.
Ririn jengkel dan langsung pergi ke sekolah.

* * * * *

Di sekolah, Ririn dan Medo tidak hentinya membicarakan tentang kasus Bapaknya. Medo pada saat itu pun terus-menerus meminta maaf kepada Ririn atas kelalaian Bapaknya. Ririn hanya memakluminya. Ririn juga mengatakan pada Medo, bahwa dirinya telah memohon kepada Ayahnya, agar tidak memecat Bapaknya. Karena, hal demikian merupakan takdir yang memang harus terjadi. Medo juga sama, dia selalu terus-menerus berharap dan memohon agar Bapaknya tidak dipecat. Karena Medo kasihan pada Bapaknya. Jika Bapaknya dipecat, Bapaknya akan kerja apa lagi?, untuk menghidupi keluarganya.
Dalam obrolan itu, tidak lama kemudian muncullah Andri yang ikut berbaur. Setelah mereka menceritakan kejadian ini padanya, Andri merasa perihatin dengan keadaan Orangtua Medo.

* * * * *

Tepat pada jam 08.30. Semuanya sudah berkumpul di dalam ruangan Pak Rianto, untuk membicarakan tentang kejadian pencurian semalam.
Di situ juga telah hadir Pak Obrus dan Bu Wihelmina. Pak Rianto langsung memulai pembicaraannya, “Baik semua!, kita akan memulai pembicaraan kita tentang kasus pencurian tadi malam. Pak Obrus, anda seharusnya jangan lalai dalam bertugas. Jadi, itulah!, akibat dari hasil kelalaian anda, karena hanya ingin buang air. Seharusnya, anda bisa mengunci terlebih dahulu gudang tersebut. Atau, anda bisa menitipkan pesan pada penjaga yang lain untuk menitipkan gudang bagian E terlebih dahulu. Tetapi mengapa?, anda tidak melakukan hal tersebut!”. Pak Obrus, “Tetapi saya tidak dapat melakukan hal tersebut. Bukannya saya lupa dan lepas tanggung jawab, tetapi sungguh!, saya terlalu terburu-buru pada saat itu, yang membuat saya harus cepat-cepat menuju Wc”. Pak Rianto, “Jadi, begitu alasannya?”. Pak Obrus, “Benar Pak”. Pak Rianto, “Itu alasan yang benar-benar tidak berbobot, tidak logis. Alasan itu tidak menghasilkan kepastian kinerja dari anda dan penilaian kerja dari kami. Jadi, anda sudah terbukti telah lalai dalam tugas!”. Pak Obrus, “Jadi, saya harus bagaimana untuk menebus kelalaian saya”. Pak Rianto, “Kelalaian anda tidak dapat ditebus, kecuali anda sanggup dan dapat menghilangkan kelalaian dalam diri anda sendiri!. Dwi!. Tolong anda terangkan tentang hasil laporan anda!”. Dwi dengan teliti dan cerdasnya menyatakan, “Baik Pak!. Setelah saya teliti dengan para asisten bagian umum lainnya, saya melaporkan dengan hasil bahwa, bahan tekstil yang tercuri adalah bahan tekstil utama, yang 2 hari lagi akan diolah. Berat bahan tekstil yang tercuri berkisar 55 Kg. Kerugian atau harga dari bahan tekstil yang tercuri tersebut berkisar, Rp. 2.500.000,- Pak!. Itu laporan singkat saya. Terima kasih!”.
Dwi adalah orang kepercayaan Pak Rianto sebagai peneliti bahan-bahan tekstil dan lain sebagainya. Anak dari teman bisnis dirinya, Aryono Erlangga seorang pengusaha kaya. Dwi Erlangga, seorang pria muda, tampan dan cerdas. Atas kelebihan dari kecerdasannya di umur 19 tahun, Dwi dipercaya sebagai peneliti termuda yang cerdas di perusahaan. Dia baru akan diwisuda sebagai sarjana psikolog minggu depan.
Pak Rianto, “Nah! itulah keterangan dan laporan dari saudara Dwi. Ternyata sungguh!. Anda telah mengecewakan saya dalam bekerja. Baru hari pertama anda bekerja. Ternyata akan seperti jadinya”. Pak Obrus, “Lalu keputusannya?”. Pak Rianto, “Ya!, saya terpaksa untuk memecat anda. Maaf, ini sudah keputusan semua”. Bu Wihelmina tidak terima dengan keputusan Pak Rianto. Bu Wihelmina tidak akan membiarkan suaminya dipecat, lalu Bu Wihelmina memohon agar keputusan pemecatan suaminya itu dicabut, “Pak!, saya mohon, jangan pecat suami saya. Mohon maklum Pak! dia baru pertama kali itu bekerja di sini!”. Pak Rianto, “Bekerja baru pertama kali tidak harus seenaknya tidak disiplin dan pura-pura tidak tahu aturan lalu bebas seperti itu. Yang namanya bekerja di hari pertama, dia harus menunjukan pada atasan maupun yang lainnya, bahwa dia itu lebih baik, dan dia seharusnya selalu berharap tidak akan mengecewakan, karena dia seharusnya memiliki keinginan untuk tetap bertahan bekerja!”.
Pak Obrus sudah semakin kesal dengan semuanya. Dia tidak ingin memikirkan hal ini lagi. Dia sudah sangat pasrah, “Sudahlah Bu!. Memang, Bapak lebih pantas dihukum seperti ini. Dari pada kita dihukum untuk menggantikan kerugian uang sebesar Rp. 2.500.000,-. Ibu mau?. Memangnya kita sanggup dan bisa mendapatkan uang sebanyak yang disebutkan tadi?. Seharusnya kita bersyukur Bu!. Puji tuhan, Bapak keluar dari sini, karena Bapak sudah muak dengan wajah-wajah orang Islam yang sombong seperti mereka!”. Terjadi pertengkaran singkat. Pak Rianto, “Apa maksud anda berbicara seperti itu?. Jangan anda hina agama kami!”. Pak Obrus bicara dengan nada marah dan menantang, “Yang membuat agama seseorang terhina adalah dari kelakuan-kelakuan penganutnya yang hina!”. Pak Rianto, “Tutup mulut anda!. Saya tidak ingin terjadi keributan di sini. Sekarang juga kalian dipersilahkan oleh kami untuk keluar dari ruangan ini sekarang!”. Pak Obrus, “Kami akan meninggalkan ruangan ini sekarang juga. Tapi ingat!, ternyata baru saya sadari, agama kami dan agama kalian lebih mulia agama kami”. Pak Rianto semakin marah dan kesal, “Cepat kalian keluar!”. Pak Obrus, “Ayo bu!. Kita pergi dari sini. Saya bisa bekerja di tempat yang lebih baik dari pada tempat munafik ini”. Setelah Pak Obrus berbicara seperti itu, mereka langsung meninggalkan ruangan itu dan kembali pulang.

* * * * *

Pak Obrus tidak henti-hentinya marah-marah. Sampai di rumah pun begitu, “Nah!, Ibu lihat sendiri kan?, bagaimana perlakuan orang Islam pada kita. Mereka membenci kita Bu!”. Bu Wihelmina, “Memang, Islam dan Nasrani itu sejak dahulu saling membenci. Tapi cobalah, Pak Rianto seharusnya jangan memandang Bapak dari segi perbedaan agama. Bapak bertugas sebagai pekerja, jadi harus dipandang dari segi pekerjaan, bukan dari segi agamanya”. Pak Obrus, “Seumur hidup!. Bapak masih tidak terima atas perlakuannya Bu!. Bapak tidak terima!”. Bu Wihelmina, “Iya!, iya, Pak!. Ibu mengerti. Jadi, sudahlah, jangan ribut, jangan marah-marah. Ibu berisik dengarnya”.
Tiba-tiba, Pak Obrus terfikir pada Medo, “Bapak jadi terfikir Medo”. Bu Wihelmina, “Memangnya Medo kenapa?”. Pak Obrus, “Ibu tahu sendiri kan?, Medo itu darah Islam. Kasihan Medo, dia itu sebenarnya asal keturunan Islam, anak ustadz pula. Bu!. Bapak jadi tidak rela untuk mengatakan yang sebenarnya tentang rahasia ini. Selama berbelas-belas tahun Bu! Sudah kita pendam rahasia ini, hingga sekarang Medo sudah dewasa”. Bu Wihelmina, “Tetapi kita sudah berjanji bahwa rahasia ini harus kita buka”. Pak Obrus, “Maaf Bu! Mungkin Bapak akan mengingkari janji itu”. Bu Wihelmina, “Pak! Kita sudah berjanji. Pahit atau manis hasilnya, yang penting rahasia ini Medo harus tahu”. Pak Obrus, “Tetapi Bapak takut. Bapak takut setelah Medo tahu tentang asal-usul dirinya, dia nanti akan masuk Islam”. Bu Wihelmina, “Ibu sudah bilang Pak!. Pahit atau manis hasilnya, yang penting kita sudah bilang”. Pak Obrus, “Bapak cuma tidak ingin Medo berbaur dengan orang-orang angkuh. Apalagi riwayat Orangtua asli Medo, sungguh sangat menyedihkan dan memalukan sebagai seorang yang disebut ustadz”. Bu Wihelmina, “Dia punya nama asli Pak!”. Pak Obrus, “Ya!. Dia mempunyai nama asli. Medo bukanlah nama sebenarnya. Medolatiya Esfis adalah nama barunya, setelah dia dibaptis oleh seorang pastor, dan akhirnya dia diangkat menjadi anak kita berdua. Nama asli Medolatya Esfis yang sebenarnya adalah...”. Tiba-tiba terdengar suara ketukan pintu.
Ternyata itu Medo, yang baru saja pulang sekolah. Medo masuk, lalu melihat pemandangan suasana yang lain. Raut wajah Ibu dan Bapaknya berbeda, tidak seperti biasa. Medo yakin, pasti ada masalah di perusahaan tadi. Medo, “Pak!. Gimana hasil pembicaraan tadi?, Bapak enggak dipecat kan?”. Pak Obrus terdiam dan menungkulkan kepalanya. Lalu berucap, “Bapak dipecat Do!”. Medo kaget, “Dipecat?, terus Bapak nantinya akan kerja apa?,”. Pak Obrus tiba-tiba menjadi kesal dan marah kepada Medo yang selalu menanyakan tentang hal itu. Pak Obrus, “Do!. Kenapa sih?, kamu selalu memikirkan tentang itu. Bapak ingin kerja apalah!, itulah!, terserah Bapak. Kamu takut tidak bisa makan?, Tidak bisa sekolah?, kalau kamu dan Ibu kamu tidak bisa makan, Bapak juga tidak bisa makan ko!. Malah Bapak yang selalu dapat lelahnya”. Medo tertungkul ketakutan, disertai tangis. Karena Bapaknya memarahi dirinya dan Medo pun merasa menyesal. Bu Wihelmina mengelus-elus pundak Medo. Bu Wihelmina, “Sudah, jangan diambil hati. Bapak selalu seperti itu!, kalau dia kecapean”. Ririn menyadari, “Engga apa-apa ko Bu!. Medo sadar, Medo salah sama Bapak. Maafin Medo ya Pak!, Bu”. Pak Obrus, “Maafin Bapak juga, Bapak tadi sempat kesal dan marah sama kamu. Ya! Mungkin untuk seterusnya, Bapak akan bekerja serabutan”. Medo, “Ya sudah. Kalau itu keputusan Bapak”. Pak Obrus, “Jangan bilang lagi kalau kamu ingin bekerja Do!”. Medo, “Engga ko Pak!”. Pak Obrus, “Tadi juga Bapak sempat bertengkar dengan Ayahnya Ririn”. Medo, “Hah!. Bertengkar?. Jangan bilang kalau Medo disuruh enggak temenan lagi sama Ririn”. Pak Obrus, “Ya itu sih!, Bapak tidak masalah. Ini hanya khusus urusan Bapak dengan Pak Rianto. Jadi, Bapak tidak membawa-bawa kamu dan Ririn”. Bu Wihelmina, “Ya sudahlah!. Kita coba lupain itu semua. Kita tenangkan dahulu diri kita masing-masing”.
Mereka akhirnya telah menjalani berbagai masalah, dan mencoba menenangkan diri dari semuanya. Pak Obrus juga memutuskan dirinya untuk bekerja serabutan.

* * * * *

Sudah berakhir kontroversi antara Pak Obrus dan Pak Rianto dengan akhir yang tidak diinginkan, tetapi Pak Obrus tidak terlalu memikirkan hal yang sudah berlalu itu. Pak Obrus pun tidak membawa Ririn dalam masalah itu, dan Ririn tidak menjadi ganjalan dalam kontroversi itu. Karena Ririn adalah sahabat baik Medo, dan Medo adalah anaknya sendiri.
Semuanya pun berjalan penuh lika-liku. Berjalannya waktu di kehidupan Ririn dengan penuh kontroversi, menghantarkan Medo dalam lamunan jiwa. Medo seakan-akan merasakan dirinya menuju aura cahaya keimanan yang berbeda dalam dirinya. Dirinya seolah-olah tidak bisa membendung rasa keingin tahuannya tentang Islam disaat dirinya bersama Ririn. Disaat Medo mendengarkan Ririn mengaji, Medo merasakan ada getaran yang dirasakan di jiwanya.

* * * * *

Tak terasa, Medo dan Ririn sudah menginjak kelas 3 SMA. Sebentar lagi, mereka akan lulus sekolah. Medo dan Ririn pun menjadi lebih giat belajar pada saat itu.

* * * * *

Ujian pun telah dilalui oleh mereka, dengan hasil yang memuaskan. Tidak disangka, Andri mendapat juara umum di kelasnya, dan Medo pun sama.
Rasa kekaguman Ririn terhadap Andri, semakin besar. Ririn pun tidak bisa membohongi dirinya, bahwa di hatinya kini tertulis nama Andri. Walaupun Ririn masih memikirkan nasib Aini yang menderita. Tetapi, Ririn sungguh! telah merasakan, bahwa dia telah diberi rasa oleh Allah Swt. untuk mencintai Andri. Ririn pun tak bisa mengungkiri hal itu. Ternyata selama ini, pria yang beruntung merebut hati Ririn ialah Andri. Begitu pula sebaliknya dengan Andri, dirinya semakin merasakan bahwa Ririn juga mempunyai perasaan yang sama dengan dirinya, seperti perasaan dirinya pada Ririn. Tetapi, Andri masih tidak berani untuk meyakinkan kembali hati Ririn.
Ririn semakin sedih, setelah Ririn tahu bahwa Andri akan melanjutkan kuliah S1 nya di luar kota. Ririn merasa, dia tidak akan selalu bertemu dengan Andri kembali. Ingin rasanya Ririn mengutarakan perasaannya pada Andri. Tetapi, itu sulit untuk Ririn. Yang dapat Ririn lakukan hanyalah memberi kenang-kenangan berupa kalung berbentuk awan.
Andri ingin sekali mengutarakan perasaannya kembali pada Ririn. Ternyata, hadirnya sebuah acara membuat mereka berdua memiliki satu kesempatan untuk bertemu, yaitu acara ulang tahun Sakti, disertai dengan acara perpisahan dengan teman-temannya. Hal itu yang membuat Ririn dan Andri bisa datang bersama dan bersenda gurau untuk yang terakhir kalinya.
Sakti adalah seorang anak orang kaya yang berpenampilan seperti preman, dan gaul. Memiliki sifat yang kurang baik. Dia juga selama ini mempunyai hati terhadap Ririn, dan Sakti pun tahu bahwa ternyata Andri juga mempunyai perasaan terhadap Ririn.
Pada akhirnya, terjadi musibah yang amat besar yang menimpa Andri. Yang bisa membuat Ririn putus asa dalam hidupnya, dan mengambil jalan yang amat suram.
Akibat rasa cemburu Sakti karena pada pesta ulang tahunnya Andri bersikap begitu manis terhadap Ririn, Sakti pun berniat jahat pada Ririn. Sakti sungguh akan melakukan tindakan yang begitu amoral yang akan dilakukan dirinya kepada Ririn. Sakti berniat untuk memberi minuman pada Ririn, yang akan dibawakan oleh pelayan agar disuguhkan untuk Ririn. Minuman tersebut akan diberi obat tidur oleh Sakti. Sungguh!, Sakti berupaya ingin menodai Ririn, agar Ririn bisa berada dalam genggamannya.
Sakti dengan segera menjalankan aksinya, dengan awal memanggil pelayan yang sedang bekerja mengantarkan minuman. Sakti meminta minuman kepada si pelayan tersebut. Sakti memilih jus jeruk. Sakti memanggil pelayan, ”Mba!, saya boleh minta jus jeruknya”. Pelayan, “Oh!. Boleh”. Sakti, ”Mba, tapi jangan pergi dulu. Tunggu sebentar”. Sakti menyuruh agar pelayan menunggu. Dengan alasan, “Saya ingin tambahkan sedikit teh ke dalam jus jeruk ini. Sebab, dia suka banget sama lemon tea. Makanya, karena saya tidak berani kasih, jadi Mba saja ya!”. Alasan Sakti ingin menambahkan teh itu, memang benar. Tetapi, tanpa sepengetahuan siapapun, Sakti sudah mencampurnya dengan obat tidur. Lalu, “Saya ingin minta ke Mba, tolong kasih minuman ini sama gadis cantik yang berbaju hijau di dekat meja makan sana!”. Pelayan itu langsung memandang Ririn, dan mengetahuinya, “Oh! Iya, saya tahu”. Sakti pun menjelaskan kepada pelayan, “Mba, tolong jangan salah kasih. Tolong berikan Lemon Tea pada gadis itu, dan yang jus jeruk untuk pria yang ada di sebelahnya!”.
Ririn sedang asyik mengobrol dengan Andri, dan Medo menemani Ririn, sambil menyantap hidangan di meja makan bersama teman-temannya. Terlihat Andri dan Ririn sedang bersenda gurau. Terasa bagi mereka malam itu menjadi malam yang terakhir bagi Ririn dan Andri. Ririn, “Andri, kalau kamu kuliah, di sana kamu ingin pilih jurusan apa?”. Andri, “Saya ingin pilih jurusan Psikologi. Agar bisa membantu orang-orang yang sedang punya masalah”. Ririn lalu sedikit bercanda, “Kamu tahu!, kalau saya lagi ada masalah”. Andri, “Sepertinya, iya!, kamu lagi ada masalah. Apa benar?”. Ririn, “Andri, setiap manusia itu pasti punya masalah”. Andri pun balik bercanda, “Aku tahu apa masalah kamu!. Kamu lagi mikirin, bagimana nanti?, jika pria ganteng yang ada di hadapannya sekarang, enggak ketemu lagi”. Ririn langsung memukul bahu Andri yang sedari tadi bergurau.
Di sela-sela canda guraunya, datanglah seorang pelayan yang diutus memberikan minuman, “Permisi, ini ada minuman dari Sakti, buat kalian berdua”. Andri, “Wah! baik juga tuh Sakti”. Pelayan, “Sakti menyuruh saya untuk memberikan Lemon Tea ini sama Mba, dan jus jeruk ini sama anda”. Diberikan mereka berdua minumannya. Setelah pelayan itu pergi, Ririn komentar, “Tapi saya lebih suka jus jeruk, kamu aja deh! yang lemon tea”. Andri, “ Bukannya kamu suka Lemon Tea?”. Ririn, “Itu dulu”.
Sakti kaget melihat dari kejauhan, ternyata yang meminum Lemon Tea bukan Ririn, tetapi Andri yang meminum.
Sakti langsung menghampiri mereka berdua di sana, dengan dandanan yang rapi, santai dan tak mencurigakan bagi mereka. Sakti, “Rin!, Andri”. Sambil memandang minuman, “Loh ko!, kamu minum jus jeruk Rin. Aku sengaja bikin Lemon Tea buat kamu, karena aku inget, kalau kamu sering habis 3 gelas beli lemon tea di sekolah”. Ririn, “Makasih ya sakti!. Tapi maaf, saya sekarang engga suka Lemon Tea. Itu dulu. Saya sekarang lebih suka jus jeruk aslinya”. Sakti semakin kaget saja! melihat Andri meminum Lemon Tea dengan nikmatnya. Andri, “Wah! Lemon Tea bikinan kamu enak juga ya!. Sampai mau habis”.
Sakti langsung meninggalkan mereka sambil memeras jari dengan kuat. Terasa, dia sudah gagal, dan sulit untuk meraih dan memiliki Ririn. Sakti pun tidak ingin memikirkan, bagaimana nanti yang akan terjadi pada diri Andri.
Andri dan Ririn seolah-olah ingin menghabiskan malam untuk bersenda gurau bersama. Karena Ririn tidak bisa membayangkan, jika nanti dirinya tidak melihat wajah Andri yang tampan, walaupun untuk sementara.
Tiba-tiba, Andri langsung mengobrol serius dengan Ririn. Andri, “Rin!, kamu sudah tahu kan!, sebenarnya perasaan saya sama kamu”. Ririn, “Iya, saya sudah tahu!”. Andri, ”Rin!. mungkin, ini kata yang bisa saya ucapkan sama kamu sebelum saya jauh dari kamu”. Setelah Andri berucap demikian, Ririn jadi ingin menangis, yang hanya dapat dalam hati. Andri, “Sejak pertama saya melihat kamu, saya sudah menaruh hati Rin!, sama kamu. Sampai sekarang pun masih. Bayangkan Rin!, sudah bertahun-tahun. Tapi kenapa kamu tidak menjawabnya?, kamu masih ragu?”. Ririn, “Saya, saya engga tahu mesti ngomong apa sama kamu!. Saya juga belum tahu, apa yang harus saya lakukan sama kamu? setelah saya tahu kalau kamu cinta sama saya. Saya sama sekali engga tahu”. Sebenarnya Ririn ingin sekali membalas cinta Andri pada saat itu juga. Tetapi, Ririn masih tidak bisa untuk mengaturnya, dan Ririn menjadi salah tingkah. Andri pun mengerti, “Saya ngerti Rin!, kamu tidak bisa jawab itu semua. Tapi saya lega, kalau saya sudah mengungkapkan perasaan saya sama kamu. Apalagi, sudah dua kali”. Ririn sedikit tersenyum.
Harapan, hanyalah harapan. Ririn hanya bisa berucap, “Terimakasih ya!, atas cinta kamu selama ini sama saya. Saya mohon maaf, kalau selama ini saya punya salah sama kamu”. Andri, “sama-sama”.
Padahal, malam itu adalah malam terakhir mereka. Tetapi, tetap saja Ririn belum jujur tentang perasaannya. Sampai malam menjadi larut yang mengakhiri acara itu.
Nyala lampu mobil yang menyilaukan mata, menyoroti krumunan wajah nan letih. Bunyi kelakson mobil, khas terdengar sangat dalam menusuk telinga. Ternyata itu adalah Ayah Ririn, Pak Rianto, yang akan menjemput Ririn untuk pulang.
Pak Rianto tidak memiliki janji dengan Ririn jika akan menjemputnya. Tetapi, karena Ririn tidak mengenal jam, kalau sekarang sudah lebih dari jam 12 malam, terpaksa harus disusul. Tadinya Ririn masih berharap, walaupun sudah tengah malam, Ayahnya semoga tidak datang menyusulnya. Karena dia nantinya akan pulang bersama Medo, menumpangi motor Andri. Tetapi, apalah mau difikir. Ayahnya sudah membukakan pintu mobil. Menandakan Ririn untuk segera masuk ke dalam.
Ririn pun tidak bisa tinggal diam lagi, dia langsung mengajak Medo untuk pulang bersama-sama. Awalnya, Medo menolak. Karena Medo khawatir akan Ayahnya yang masih marah atas perlakuan Bapaknya. Tetapi, Pak Rianto menyuruh Medo juga untuk bersama pulang.
Sebelum Ririn pulang, Ririn sejenak ingin berbicara dengan Andri, untuk mengucapkan salam perpisahan. Ririn, “Andri, saya pulang dulu ya!, hati-hati di jalan. Selamat menempuh masa kuliah kamu yang baru di luar kota sana. Semoga sukses. Kalau selama ini saya ada salah sama kamu, tolong maafin saya”. Medo pun menghampiri Andri dan berucap, “Sama-sama. Medo juga”.
Ririn tidak dapat untuk meneteskan air matanya. Tetapi Andri berusaha menahan, walaupun rasa kesedihan Andri lebih besar dari pada Ririn.
Lalu Andri membalas, “Sama-sama semuanya. Medo, tolong jaga Ririn. Itu pesan buat kamu!”. Medo pun terharu mendengar perkataan Andri seperti itu. Pada saat itu, langsung Muncul perasaan yang tidak enak di benak Ririn dan Medo. Ucapan itu yang membuat Ririn menjadi sangat sedih.
Medo segera memegang tangan Ririn untuk pulang. Akan tetapi, Terasa berat dalam hati Ririn untuk meninggalkan Andri. Terasa kaku kaki Ririn disaat akan melangkahkan kakinya untuk jalan menjauh dari jarak Andri. Tetapi Ririn berusaha untuk mengendalikan.
Mereka langsung memasuki mobil, dan menutup pintu mobilnya. Ririn sesempatnya membuka kaca jendela mobil, dan menatap Andri. Karena Ririn merasa nantinya tidak akan menatap dia lagi.
Setelah mobil Pak Rianto hilang dari pandangan, Andri langsung pulang dengan motornya.

* * * * *

Ketika Andri mengendarai motor, dalam tujuan pulang. Terasa kepala Andri pusing. Kepalanya terasa sakit dan mengantuk tiba-tiba. Hal itu membuat Andri tidak nyaman untuk berkendara. Karena rasa ngantuknya yang sangat menggila. Disebabkan oleh minuman lemon tea yang diberi obat tidur oleh Sakti tadi.
Tetapi, Andri tidak menyadari hal itu sama sekali. Sampai nyawa Andri melayang seketika. Disaat Andri seketika menutup matanya singkat karena mengantuk, menjadikan motornya kehilangan keseimbangan. Akhirnya tanpa ampun, kepala Andri langsung terbentur dinding trotoar dengan kencangnya. Motornya terbentur, dan Andri terlepas dari motor dengan jarak yang tidak begitu jauh dan kepalanya terbentur lagi pada ujung batu yang sangat tajam.

* * * * *

Di dalam perjalanan, Ririn merasakan ada sesuatu yang aneh, yang tergeliat di fikirannya. Ujarnya pada Medo, Ririn merasakan sesuatu yang tidak enak. Terasa dirinya ingin menemui Andri lagi.
Dan ternyata, terbuktilah sudah. Sewaktu mobil Pak Rianto melewati jalur jalan lain yang tadi dilewati oleh Andri. Sudah terlihat, di sana banyak polisi yang sibuk, dan para krumunan orang.
Jantung Ririn semakin berdetak kencang. Disaat itu, Ririn menyuruh Ayahnya untuk memberhentikan mobil. Karena dia penasaran dengan apa yang ada di hadapan matanya. Ririn mengajak Medo dan Ayahnya untuk melihat.
Betapa terkejutnya Ririn, setelah ia tahu bahwa korban kecelakaan itu adalah Andri, orang yang sangat ia cintai. Ia langsung menghampiri Andri yang sudah tak berdaya. Dada Ririn sesak, terasa dipasang bom rudal dalam jiwa yang akan meledak kencang. Menangis tersedu, terasa tidak tertahan lagi rasa ledakan tangis di hatinya. Apalagi setelah Ririn menanyakan tentang keadaan Andri kepada polisi yang memeriksanya. Bahwa, Andri sudah tidak bernyawa. Ririn semakin tambah menjerit sakit dengan tangisnya yang khas, disertai rasa tak percaya. Medo memeluk Ririn dengan tetesan air matanya, dan Pak Rianto pun merasakan rasa kehilangan di jiwa Ririn. Pak Rianto terdiam, dengan menyaksikan anaknya yang sedang merasakan kehilangan teman akrabnya yang spesial untuk selama-lamanya.

* * * * *

Kepergian Andri untuk selama-lamanya, menjadi pukulan yang paling amat menyakitkan dalam hidup Ririn. Apalagi, disaat Ririn menghantarkan jenazah Andri ketempat terakhirnya, dalam prosesi penguburan.
Ririn selalu setia menemaninya. Bahkan, disaat jenazahnya akan dikuburkan, Ririn memaksa agar dirinya diperbolehkan untuk menjadi salah satu yang menggotongnya. Ririn menyesali, karena hanya itu yang bisa Ririn lakukan. Ririn tidak bisa menunjukan rasa cintanya kepada Andri yang sesungguhnya. Ririn hanya bisa tunjukan kesetiaannya untuk menjingjing tubuhnya yang tak berdaya. Setia menghantarkan ke tempat terakhir.
Ririn semakin menangis dalam penyesalan dirinya. Andai, Ririn membalas perasaannya dengan kejujuran bahwa perasaan Ririn sama dengan perasaan Andri yang sedang dirasa. Tetapi, semuanya hanya canda dan kenangan yang tidak dapat dibuat lagi. Canda ria yang selalu Andri tampakkan untuk Ririn, kini tiada lagi. Semuanya menjadi kenangan.
Sakti yang mengetahui semuanya, langsung kaget tercengang, dan dia berusaha untuk menutupi keburukan dirinya.

* * * * *

Sepeninggal Andri yang telah tiada. Ririn sering murung sendiri, memikirkan apa yang telah terjadi pada Wisnu dan Andri, seolah-olah tanpa disadari dan tanpa disengaja, Ririnlah yang membuat mereka seperti itu, Ririnlah yang membunuh mereka.
Dan kini ‘Naudzubillah’, Dia malah menyalahkan Allah Swt. Tuhannya. Semuanya ditimpalkan pada Allah Swt. Ririn begitu tak bisa menahan rasa sakit dalam hatinya, sehingga dia menjadi sangat tidak kontrol dan berlebihan dengan mengungkit masalah kutukan. Ririn mengira Allah sengaja, memberikan semuanya ini padanya. Karena, ia menganggap Tuhannya hanya ingin melihat dirinya menderita. Dia mengira hidupnya sudah ditakdirkan membuat derita seseorang. Akhirnya, semua dugaan jatuh pada dirinya.
Ririn sudah tidak kuat lagi membendung rasa bersalahnya dan rasa tidak ikhlas menerima cobaan.
Sampai-sampai, pada saatnya Ririn melakukan hal yang paling sangat-sangat memusyrikannya, dan hal yang sangat di luar batas dugaan.

* * * * *

Pada malam hari yang mendung disertai rintik hujan yang tak teratur, Ririn berjalan dalam jarak yang cukup jauh, dengan cepat tanpa menggunakan sandal dan dengan kondisi yang memperihatinkan dan tanpa Orangtuanya tahu. Sampai Ririn terlihat lewat di depan rumah Medo. Medo kaget, segera ia langsung memanggilnya dan mengejarnya. Ririn malah berlari lebih cepat. Medo gelisah, karena ia menyadari Ririn akan menuju greja dekat rumahnya.
Medo semakin penasaran dan kaget apa yang sebenarnya dilakukan Ririn di sana. Ririn berlari, terus berlari. Sesampainya di sana, Ririn berdiri membujur tegak kemudian Ririn membuka pintu greja dengan gemetar. Medo langsung berteriak, “Jangan kamu lakuin itu Ririn!. Kamu sesat!”. Ririn, “Apa boleh buat Medo, ini jalan saya. Ini keputusan saya”. Ririn semakin meninggikan nada bicaranya, “Allah jelas-jelas sudah tidak sayang lagi sama saya, dan yang jelas, mungkin Allah menyuruh saya agar mencari Tuhan lain selain diri-Nya. Ini keputusan saya”. Medo menghalau, “Tapi ini betul-betul tindakan terbodoh yang akan kamu lakukan”. Ririn, “Hey... kenapa kamu Medo? seharusnya kamu senang, saya menjadi pengikut agamamu. Tetapi sudahlah”.
Ririn langsung memasuki greja yang betul-betul pada saat itu menyeramkan dan betul-betul pada saat itu sifat Ririn bagaikan iblis. Ririn berlari dan berteriak, “Para pastor, pendeta... di mana kalian... tolong segera baptis saya. Saya ini adalah wanita Islam yang akan melepaskan agama dari diri-Nya... dan akan menggantikan dengan agama Nasrani. Pastor... pendeta... dimana kalian”. Tiba-tiba muncullah seorang pendeta tua yang ada di balik pintu jaga, “Ada apa wahai anakku?”. Medo tidak tinggal diam, “Apa-apaan kamu!, kamu udah gila, sadar Ririn sadar”. Ririn, “Kamu kenapa Medo? kamu sudah diam saja di sini. Saya akan segera dibaptis oleh pendeta ini”. Medo, “Tetapi kamu salah Ririn! Salah!. Ini jalan yang salah”. Ririn menatap Medo tajam, “Salah menurut kamu?. Ini adalah jalan yang salah?. Kamu yang ngawur Medo. Apa maksud kamu melarang saya?. Oh... jangan-jangan kamu sudah tertarik dengan agama Islam. Ngaku saja Medo!. Saya sudah tahu dari dulu. Kamu tertarik dengan Islam. Tapi asalkan kamu tahu ya, jangan tergiur dan tergoda dengan Islam. Nanti kamu jadi seperti saya, menderita”. Medo, “Kamu salah Rin!. Tuhan kamu betul-betul mencintai kamu”. Ririn, “Ah!... apa tahunya kamu tentang Allah?, apa tahunya kamu tentang Islam?. Apa yang kamu tahu tentang Al-qur’an, apa yang kamu tahu tentang Al-baqarah, As-sajadah, atau An-nisa. Apa yang kamu pelajari?”. Medo, “Dan apa juga yang kamu tahu tentang Nasrani? tentang Injil?. Kamu engga tahu apa-apa. Apa kamu pernah memahami Matius, Mazmur atau Amsal. Semuanya itu surat-surat yang bertolak belakang dengan pendapat saya!”. Ririn, “Seperti inilah orang yang sudah terlena akan Islam!. Jalannya buntung, bodoh, ingin ditipu oleh Allah”. Medo terasa habis kesabaran, “Cukup Ririn, jangan hina agamamu sendiri!. Kenapa kamu melakukan semua ini?. Kenapa kamu tidak harus tahu? dan kamu pasti pura-pura tidak tahu”.
Ririn berteriak kembali, “Kepada pendeta... baptis saya, baptis saya, segeraaa...!”. Pendeta itu tidak tinggal diam. Dia segera memegang tangannya untuk menuntun Ririn menuju depan salib yang terpampang sangat besar. Dengan segera, pendeta memegang tangan Ririn dengan erat. Medo terus-menerus berusaha, agar semua itu tidak terjadi. Medo berteriak, “Ririn... saya tahu semuanya, saya tahu Ririn...!. Kamu melakukan ini karena mereka semua dibuat menderita oleh kamuu.., iyakan?”. Ririn tidak mempedulikannya. Sehingga Medo mengucapkan kata–kata yang membuatnya tersadar dan luluh, “Asal kamu tahu Rin!... semua orang-orang yang telah dibuat kamu menderita, itu karena kecantikan kamu... kecantikan seperti bidadari surga yang terpancar dari wajah kamu...!, Rin, pertanyaan dan misteri penderitaan adalah itu jawabannya Ririn. Jawabannya hanyalah kecantikan kamu Rin!... kecantikan kamu Ririn...!, Kecantikan kamu yang membawa deritaaa..”.
Dengan pandangan kosong, tetapi penuh makna. Ririn memandang Medo yang sedang menghelakan nafasnya. Ririn melepaskan genggaman tangannya dari seorang pendeta itu. Ririn menghampiri Medo dengan perlahan. Ririn berucap singkat, “Kecantikan saya. Ya! Allah..Astagfirullahal’azim”. Ririn segera pingsan seketika, setelah berucap demikian. Membuktikan dirinya kelelahan iman dan hati. Medo langsung menangkap tubuh Ririn yang lemas, dan segera Medo membawa Ririn sendirian dengan menggendongnya menuju rumah Pak Rianto dan Bu Meliyana dalam jarak yang cukup jauh.

* * * * *

Berkat usaha Medo yang berhasil menyelamatkan Ririn dari kemusyrikan, Ririn berhasil dibawa pulang. Setibanya di sana, Pak Rianto dan Bu Meliyana kaget melihat kondisi anaknya seperti itu.
Segera, Medo membawa Ririn masuk ke dalam. Medo lalu menceritakan tentang kejadian yang telah Ririn alami semua.
Akhirnya, Orangtua Ririn sangat berterimakasih kepada Medo yang sudah menyelamatkan Ririn dari kemusyrikan dan Perjuangan Medo membopong Ririn dalam jarak yang cukup jauh.


* * * * *

Setelah kejadian itu, Medo menulis lengkap buku diarynya kembali dengan penuh nurani. Dipenuhi dengan kata ‘Cadar,’Cadar’ dan ‘Cadar’. Seolah-olah Medo ingin menyuruh Ririn untuk menggunakannya. Medo juga kini dapat melihat perbedaan diantara keduanya.
Ingin sekali Medo menjenguk Ririn, tetapi Medo masih belum bisa. Medo ingin sekali menasihati Ririn, tetapi tidak bisa. Karena perbedaan agamanya dengan Ririn merasa dirinya tidak enak niat dan hati.

* * * * *

Pada saat itu juga, naluri terpancar dan tertera dalam diri Medo. Hatinya berkata Islam. Dalam mimpinya pun, Medo bertemu yang berkaitan dengan Islam. Semuanya tentang Islam.
Medo semakin yakin, ini adalah firasat panggilan pada dirinya untuk masuk Islam. Naluri dan hati Medo tiba-tiba sudah kuat untuk masuk Islam.

* * * * *

Sampai tibanya suatu malam yang berawal kelabu, yang dialami oleh Medo disaat itu. Medo ingin sekali mempelajari Al-qur’an. Medo teringat, kalau dia pernah meminjam Al-qur’an di perpusatakaan sekolah, yang lupa ia kembalikan. Medo dengan segera langsung membukanya. Yang hanya Medo tahu dan ingat, kata-kata yang selalu teman-teman Islamnya ucapkan, diawali dengan kata ‘Bismillaahirrahmaanirrahiim’ itu yang Medo ingat. Medo lalu mencari kata itu, dan Medo yakin, pasti kata itu ada di awal kalimat. Medo lalu mencoba membacanya dengan tulisan arab. Dibaca terus-menerus. Sampai-sampai kata ‘Bismillah’ itu terdengar ketelinga Bapak dan Ibunya yang sedang makan di dapur. Pak Obrus sambil mendengar suara itu, “Suara apa itu Bu?”. Ibu, “Sepertinya itu suara Medo Pak!. Apa yang ia ucap ya?”. Pak Obrus, “Itu kan, kata-kata yang selalu orang Islam ucapkan”. Suara Medo semakin terdengar. Kata-kata itu selalu diulang-ulang. Pak Obrus semakin yakin, “Iya! Bapak tahu percis ucapan itu. Apa-apaan Medo itu!”.
Emosi Bapaknya semakin meningkat ekstra. Semua kesabarannya telah habis. Langsung saja Pak Obrus membanting piring yang berisi makanan yang sedang disantapnya ke bawah lantai dengan kerasnya, ‘PRANGNG...’. Cuci tangan terburu-buru terasa ingin segera menghampiri anaknya.
Malam itu menjadi malam yang sangat buruk untuk Medo. Malam itu adalah malam penyiksaan yang sungguh sangat menyakitkan untuk Medo. Bapaknya menghampiri Medo yang terlihat sedang memegang Al-qur’an.
Langsung saja Bapaknya marah-marah dengan sangar. Sampai, rambut Medo dijambak dengan kerasnya. Diambilnya Al-qur’an itu dengan paksa oleh Pak Obrus, dibawanya ke belakang rumah. Lalu sungguh biadab, Al-qur’an langsung ia bakar. dengan tanpa sisa sehelai kertas putih pun ia bakar. Sungguh kejam. Medo yang menyaksikannya tidak dapat mengambil Al-qur’an yang sedang terbakar itu. Karena rambutnya sedang dijambak oleh Bapaknya. Sesekali Medo mengulurkan tangannya untuk mengambil Al-qur’an dalam kobaran api, tetapi tetap tidak bisa karena tangannya langsung disabet oleh Bapaknya dengan tali kasar.
Ibu Wihelmina yang menyaksikan berupaya menyelamatkan Medo dari amarah suaminya. Tetapi tetap saja tidak bisa.
Setelah Al-qur’an tersebut terbakar, yang terlihat hanyalah sisa abu halus hitam yang memudar bagaikan pasir laut.
Medo menangis tak kuasa melihat Al-qur’an yang tadinya sedang dibaca, kini sudah menjadi abu. Medo terus menangis. Lalu Bapaknya mendorong Medo dengan menjambak rambutnya menuju sisa abu Al-qur’an itu. Pak Obrus, “Tangisi di situ!. Sudah tidak ada yang perlu kamu tangisi. Abu hitam jelek itu saja kamu tangisi. Medo, Bapak melarang kamu memegang kitab suci orang Islam. Tapi kamu memegang. Bahkan, mempelajari dan membacanya. Inilah!. Bapak menjadi sangat marah sama kamu. Bapak heran sama kamu. Sebenarnya apa ingin kamu?. Jangan bilang kalau kamu ingin memasuki agama itu”. Medo terus-menerus menangis sambil mengambil sisa abu yang telah terbakar, dan menciumnya. Lalu Medo berkata dengan pasti, “Ya! Medo ingin memasuki agama Islam. Ayo! Pak, Bu, Mari kita masuki agama Islam. Segera!. Medo yakin, kehidupan kita akan terselamatkan dunia akhirat. Karena Medo telah diberi keterangan dalam mimpi Medo!”. Bapaknya segera berteriak sangat menyeramkan. Karena tidak terima atas pernyataan yang diutarakan oleh Medo. Bapaknya langsung meludahi sisa abu yang sedang dipegang Medo dan berkata, “Bapak tak sudi!. Kamu jangan memasukinya!”.
Medo terus memberontak, “Tapi Medo ingin memasuki agama Islam”. Pak Obrus, “Tetapi ini perintah Orangtua kamu!. Apakah kamu ingin melerainya?”. Medo terdiam lalu bicara dengan pasti lagi, “Iya! Untuk Islam dan demi Islam. Apapun saya akan lerai!”. Bapaknya semakin marah. Dibawanya Medo ke dalam dapur dengan cara dijambak rambutnya. Dinyalakannya sebatang rokok oleh Pak Obrus. Sungguh!. Bapaknya ingin berusaha menempelkan nyala rokok itu ke lidahnya, agar tidak bisa mengeluarkan kata-kata Islam lagi. Medo dibawa keluar lagi. Didudukannya Medo oleh Bapaknya di atas akar pohon yang besar. Lalu Bapaknya berkata, “Bapak akan menempelkan nyala rokok ini kelidahmu, jika kamu tetap ingin masuk Islam. Pasti rasa panas dan perihnya sangat menyerap di lidahmu, sehingga kamu tidak dapat bicara lagi. Bapak sayang sama kamu Medo. Sebenarnya Bapak tidak ingin melakukan semua ini. Dengarlah apa kata Bapak Medo. Jangan buat Bapak melakukan ini. Sekarang, Bapak ingin tahu kepastian kamu. Bapak berharap kamu mengurunkan niatmu, sebelum Bapak melakukan tindakan keji sama kamu. Apa kamu tetap memilih Islam?”. Saat itu Medo menangis. Dalam ketekadannya yang kuat untuk masuk Islam Medo menjawab dengan yakin, “Islam, Medo masih ingin masuk Islam”. Bapaknya tidak main-main. langsung saja Bapaknya memaksa Medo untuk menjulurkan lidahnya. Disaat itu, Ibu Wihelmina berteriak, “Bapak... jangan...!. Jangan kau lakukan itu”. Pak Obrus, “Sudah Bu!. Ibu diam saja”. Segera Bu Wihelmina memeluk anaknya, dan menyuruh agar Medo menuruti semua perkataan Bapaknya, untuk tidak masuk Islam. Medo hanya terdiam dan terus menjulurkan lidahnya. Bu Wihelmina menyuruh Medo untuk mengurunkan niatnya lagi. Tetapi, tetap saja Medo tidak mau dan menggelengkan kepalanya. Segera saja nyala rokok itu ditempelkan ke dasar lidah tengah Medo. Medo menahan jeritan, dan mencoba menahan perih dan panas pada saat Bapaknya menempelkan lama ke dasar lidahnya berharap dia tidak dapat berbicara.
Selama Medo belum menyerah dari siksaan Bapaknya, Pak Obrus terus menempelkan nyala rokok itu selama Medo masih ada kekuatan untuk menahan rasa panas itu.
Pak Obrus lalu melepaskan rokok itu. Medo menangis kepanasan. Pada saat itu, air liur banyak menetes bercampur sedikit darah yang keluar dan membasahi bekas nyala rokok di lidahnya. Medo terus-menerus menangis, menahan perih.
Pak Obrus dengan tetesan keringat dinginnya tidak berhenti menanyakan, “Bapak harap, sekarang kamu menyerah Medo”. Dengan sekuat tenaga Medo. Medo masih bisa mengucapkan kata Islam, walaupun dengan tidak jelas. Bu Wihelmina terus menangis menyaksikan hal itu, dia merasa tidak berdaya.
Pak Obrus sudah kalang kabut, pada saat itu Pak Obrus memikirkan, hal apa lagi yang ia harus lakukan agar Medo menyerah. Akhirnya, Pak Obrus tidak teganya mengambil setruman besar yang dipampang di hadapan wajah Medo. Bapaknya bicara, “Hey... lihat ini Medo!. Apakah kamu masih mau mengucapkan Islam. Apabila Bapak menyetrum kamu dalam keadaan yang sudah tidak berdaya, apakah kamu masih ingin Medo?”. Medo tetap saja, mengucapkan tiga kali kata Islam dengan kondisi lidah yang cukup menyedihkan. Bapaknya semakin marah. Langsung saja Medo dengan keadaan yang tidak berdaya, dipaksa berdiri oleh Bapaknya di atas akar pohon tersebut. Belum puas, sebelum Pak Obrus akan menyetrum Medo, Bapaknya terlebih dahulu secara paksa menjambak rambut Medo membaginya menjadi dua bagian, dan satu persatu bagian rambutnya diikatkan ke batang pohon. Dengan keadaan seperti itu, barulah Pak Obrus menyetrum Medo pada bagian pundak dan dada dalam waktu yang cukup lama. Dianggap Medo sudah tidak berdaya, Pak Obrus mematikan setruman itu. Medo antara sadar dan tidak sadar. Dalam kondisi seperti itu, Pak Obrus masih menanyakan, apakah dirinya menyerah atau tidak. Ternyata, terasa ada kekuatan yang terdapat dalam diri Medo. Dengan kondisi yang sudah terikat sepeti itu, Medo masih mengucapkan kata Islam walaupun suaranya semakin tidak jelas.
Pak Obrus langsung mengambil pedang panjang, dan menebas kedua ikatan rambutnya. Medo terjatuh tersungkur sangat keras dengan sisa rambutnya yang sedikit, dan potongan sisa rambut yang sangat banyak di batang pohon.
Disaat Medo tersungkur tak berdaya, Pak Obrus memanggil Bu Wihelmina yang terus-menerus menangis sedari tadi. Bu Wihelmina disuruh menyaksikan saja oleh Pak Obrus tanpa memeluknya ataupun menyentuhnya.
Melihat keadaan Medo yang sudah parah, Pak Obrus langsung menceritakan asal-usul Medo. Semua rahasia saat itu, dibuka seluruhnya, “Saatnya kami menceritakan sesuatu yang sangat penting dalam hidup kamu hei... Medo. Ketahuilah Medo, kamu sebenarnya bukanlah anak kandung kami. Kamu diangkat oleh kami untuk dijadikan anak, dan membaptismu menjadi wanita Nasrani. Asal kamu tahu, kamu adalah keturunan Islam Medo. Keturunan Islam yang tak bermoral. Kamu dilahirkan dari Ibu seorang pedagang sayuran dan Bapak seorang Ustadz. Rukhayah dan Ustadz Syam’un. Ibu kandung kamu, Rukhayah, sudah meninggal setelah melahirkanmu. Tinggal Bapakmu seorang yang merawat kamu selama kurang dari 8 bulan. Hanya kurang dari 8 bulan Bapak kandung kamu yang seorang Ustadz mengurus kamu. Dibandingkan dengan Bapak yang sudah berbelas-belas tahun mengurus kamu. Bapak sayang sama kamu. Makanya, Bapak tidak ingin setelah kamu dibaptis menjadi Nasrani, kamu akan masuk agama asalmu lagi. Bapak engga mau. Karena Bapak tidak ingin melihat kamu seperti orang-orang sombong itu. Bapak tidak ingin kamu menjadi seperti Bapak kandung kamu yang bejad. Mengapa Bapak katakan Bapak kamu bejad?, padahal ia adalah seorang Ustadz. Karena sewaktu dia sudah tidak punya apa-apa lagi, dia berhenti mengajar mengaji, dan dia berupaya sebaik-baiknya mengurus kamu. Saat kamu menangis karena kekurangan susu. Bapak kamu mengambil jalan iblis. Bapak kamu menjadi seorang pencuri susu karena kamu kelaparan. Bapak kamu sebenarnya berat melakukan hal itu. Tapi terpaksa, demi mempertahankan kamu hidup, ia harus menjadi seorang pencuri di swalayan. Pada saat sebelum dia akan mencuri, kamu dititipkan oleh seorang penjaga toko yang beragama Nasrani yaitu Bapak. Ketika Bapak kamu sudah mendapatkan apa yang kamu kehendaki, dia ketahuan oleh polisi. Bapak kamu dikejar-kejar polisi. Bapak kamu berlari dengan kencangnya, berlari menyebrangi jalan untuk menghampiri kamu di toko sebrang. Kontan saja sebuah mobil truk menabrak Bapak kamu, mengenai badan dan kakinya. Dia langsung ditangkap oleh polisi dengan keadaan tidak berdaya. Susu bayi yang dicuri, terlindas ban mobil dan hancur berceceran. Dia dipenjara dengan sebutan pencuri. Bapak yang menyaksikan, tidak menyangka dia pencuri. Bapak kamu masih hidup Medo, Bapak kamu masih hidup, dan tidak tahu dimana. Sewaktu Bapak kamu menitipkan diri kamu pada Bapak, dia pernah memberitahu nama kamu pada Bapak. Kamu punya nama asli Medo. Nama kamu’ Fatimah’”.
Pak Obrus menceritakan semua asal-usul dirinya. Dengan keadaan seperti itu, Medo menangis tak bersuara. Menangis dengan mengeluarkan air mata darah yang tidak ia duga. Medo berusaha bangun dengan penuh ketidak berdayaan. Dia mencoba bangun. Dengan sisa kekuatannya, Medo akhirnya bisa bangun. Pak Obrus melihat Medo yang sanggup bangun, walaupun terbata-bata. Pak Obrus bicara, “Rupanya kamu anak yang kuat juga Medo. Apakah kamu sekarang menyerah dan tetap ikut pada keyakinan kami?, katakan! ya! untuk agama mu sekarang!”. Medo menjawab dengan penuh kekuatan walaupun suaranya sudah tak jelas. Medo berucap, “Ya! untuk Islam”.
Pak Obrus semakin marah dan berteriak, “Apakah Bapak harus memotong lidah kamu agar tak bisa mengatakan Islam, Islam dan Islam”.
Medo berusaha lari pada saat itu, lari dengan terbata-bata, lari dengan segenap sisa kekuatannya. Medo lari dan terus berlari. Terasa Medo diberi kekuatan untuk terus berlari sampai Pak Obrus tidak menemukan jejak Medo berlari.
Terhenti langkah Medo, karena sudah tidak bisa lagi menahan rasa sakit yang mendalam. Keringat bercucuran. Rambut yang dulunya panjang kini pendek tidak teratur. Medo menghela nafas cepat. Matanya sudah merah, terlihat jelas urat yang keluar. Liurnya semakin banyak keluar dan merasa jijik sendiri karena lidahnya sudah tidak bisa menahan perih.
Setelah terhenti langkahnya, Medo langsung ambruk lemah tak berdaya. Beruntungnya ada seorang Kiayi yang akan pulang ke rumah setelah Tasyakuran di masjid setelah shalat Isya. Namanya, Kiayi Sobri Al-hamdi. Kiayi berusia 50-an yang sangat bersahaja. Memiliki keluarga sederhana, tapi bahagia. Kiayi Sobri terperanjat kekagetan melihat tubuh Medo yang terbujur tak berdaya. Karena lingkungan yang sudah cukup sepi, Kiyai Sobri dengan rasa kasihannya, menggotong Medo untuk dibawa ke rumahnya.
Setibanya di rumah, Pak Sobri langsung membuka pintu dengan ucapan salam yang tergesa-gesa. Bu Latifah, istrinya yang cantik dan lemah lembut, kaget melihat suaminya yang pulang dari masjid membawa seorang gadis yang tak berdaya.
Kiyai Sobri segera menceritakan semuanya tentang kejadian itu. Setelah mendengarkan penjelasan suaminya, Bu Latifah juga sangat kasihan dengan Medo. Sampai Bu Latifah juga berkeinginan untuk merawat Medo hingga sembuh, dan mengangkatnya menjadi anak. Karena Bu Latifah mandul, sudah 25 tahun menikah dengan Kiayi Sobri tetapi dia tidak bisa memiliki anak seumur hidup. Kecuali atas izin Allah Swt.

* * * * *

Setiap hari, Bu Latifah bekerja kecil-kecilan dengan berjualan barang-barang sembako di depan rumahnya. Merawat seorang gadis dengan kasih sayang. Begitu pula sebaliknya dengan Kiayi Sobri, yang bekerja mengajar mengaji disemua tempat, termasuk di setiap rumah-rumah. Beliau pun sangat menyayangi Medo sebagai anaknya sendiri, sampai Medo sudah lumayan sembuh, segera, Kiyai Sobri dan Bu Latifah ingin mendengar keterangan atau cerita sebelumnya yang membuat Medo seperti itu. Disaat Medo disuruh membicarakan tentang semua, Medo memaksakan untuk bicara walaupun dengan nada yang cadel karena penyebab penganiayaan pada lidahnya. Tetapi Kiayi Sobri dan Bu Latifah mengerti tentang keadaan Medo dan mengerti pula ucapan yang Medo ucapkan.
Setelah mereka berdua mengetahui tentang semuanya dari Medo walaupun dengan suara cadel, mereka tersentuh hatinya. Mereka tidak menyangka kalau Medo adalah seorang wanita Nasrani yang memperteguh ke Islaman. Tetapi mereka sungguh sangat membanggakan Medo. Karena mempertahankan keyakinan barunya untuk masuk Islam. Rasa perih maupun sakit, sungguh tidak bisa mengurunkan niat Medo untuk masuk Islam.
Mereka tertegun pada Medo dan mereka pun ingin bilang kalau mereka ingin menjadi Orangtua angkatnya. Mereka pun yakin akan membantu Medo dan menuntun Medo untuk masuk Islam dan membimbing Medo. Medo senang. Akhirnya mereka ingin membimbingnya untuk masuk Islam dan ingin menjadikannya anak.
Medo pun menceritakan tentang asal-usul hidupnya secara panjang lebar dengan menceritakan tentang Orangtua Medo yang sebenarnya. Dia juga memberi tahu bahwa ia adalah keturunan Islam sebelum Pak Obrus membaptisnya untuk menjadi Nasrani.
Semakin besar rasa kasih sayang mereka terhadap Medo, mereka semakin kagum terhadap perjuangannya. Termasuk perjuangan berbicara dengan lidah yang terluka.

* * * * *

Setahap demi setahap dan pelan-pelan, mereka dengan hati yang tulus mengajarkan Medo segala yang berkaitan tentang Islam. Sehingga telah terucap 2 kalimat Syahadat dari dua bibirnya.
Kiayi Sobri dan istrinya saling memikirkan nasib Medo dikemudian harinya. Ibu Latifah juga merasa tidak nyaman saat ini memanggil namanya Medo. Mereka pun mencarikan atau memikirkan nama yang sesuai dengan keyakinan dia saat ini. Akhirnya, inisiatif untuk memberikan nama untuk Medo terabaikan. Karena Medo sudah mengaku kepada mereka bahwa nama aslinya adalah Fatimah. Nama yang diberikan oleh Orangtua aslinya. Kini, nama Medolatiya Esfis tinggallah kenangan. Sekarang dan untuk selamanya. Dia membuka lembaran baru dan melenyapkan masa lalu. Saat ini, ia harus menjadi seorang Fatimah yang meyakini Allah Swt.

* * * * *

Derita melampir didasar hati dan sanubari dari wanita cantik Ririn. Setelah kejadian bodoh yang terjadi di greja pada saat itu, menjadi lamunan dalam diri Ririn. Ririn sama sekali khilaf dan Ririn menyesali semua perbuatannya. Ririn kini menjadi sadar bahwa Allah Swt. merencanakan sesuatu dibalik derita hidupnya maupun derita hidup orang terdekatnya.
Pada saat kejadian itu, Ririn kini semakin rajin beribadah sebagai seorang muslimah. Ririn kini semakin yakin bahwa masih ada masa depan cerah di hadapannya yang akan menyambutnya. Ririn pun semakin bercahaya karena keikhlasannya untuk menerima segala roda kehidupan dan menjalaninya dengan penuh Ikhtiar dalam hati. Ririn tidak henti-hentinya menangis disaat melaksanakan shalat Tahajjud.
Dalam lamunan, Ririn teringat kenangannya bersama Medo. Terasa Ririn merasakan bahwa setelah kejadian itu, Ririn tidak pernah bertemu dengan Medo. Ririn akhirnya berkeinginan untuk menemui Medo di rumahnya.

* * * * *

Sesampainya di sana, Ririn terasa langkah kakinya terhenti dan berat untuk melangkah. Karena Ririn sudah berada di depan rumah Medo. Disaat melihat dari luar, jendela kamar Medo terbuka dengan gorden yang acak-acakan. Kemudian tiba-tiba terdengarlah suara Pak Obrus yang sedang berada di dalam kamar Medo yang sedang mengacak-acak semuanya dan mejerit-jerit marah. Ririn pada saat itu menjadi penasaran dan menjadi perihatin dengan keadaan Medo. Dalam hati Ririn bertanya-tanya ‘Apa yang terjadi pada Medo’?. Ririn mencoba memberanikan dirinya untuk mendekati jendela kamar Medo yang di dalamnya terlihat Pak Obrus yang sedang marah-marah tidak karuan. Ririn semakin menjadi penasaran. Tidak ingin terjadi sesuatu hal yang menimpa temanya tersebut. Disaat Ririn hampir akan menggapai daun jendela untuk mengintip, Ririn kaget, karena Pak Obrus sudah kedahuluan tahu. Pak Obrus sudah melihat bahwa di hadapannya terlihat Ririn yang berdiri kaku dan kaget gemetar. Pak Obrus, “Kamu Ririn?, ada perlu apa kesini?”. Ririn, “Saya ingin bertemu Medo”. Pak Obrus, “Apa? Medo?. Dia tidak ada. Dia telah kabur”. Ririn, “Apa?, Medo kabur”. Pak Obrus, “Apa kamu yang membuat Medo menjadi salah arah dan menjadi anak yang sudah berani membantah Orangtua”. Ririn, “Sssaya, saya tidak tahu sama sekali, memangnya mengapa Medo kabur?”. Pak Obrus, “Medo memilih Islam untuk dijadikan agamanya”.
Ririn kaget dan tidak percaya bahwa Medo berkeinginan untuk masuk Islam. Pak Obrus dengan segera melemparkan diary Medo kepada Ririn dengan kasar, “Ini!. Kamu bisa tahu semuanya dari situ. Saya sudah muak melihat barang itu di sini. Buku itu termasuk menjadi sampah. Cepat pergi!. Cepat kamu pergi dari sini Ririn!”. Ririn dengan ketakutannya pergi dari rumah itu.

* * * * *

Sejuk dan indah terlihat dari tempat itu. Terasa sangat tenang di sana. Hamparan bulat nan lonjong yang bercirikan air alami membawa Ririn mengunjungi danau Litus. Danau pada saat kenangannya dulu bersama Andri dan Aini yang berkeinginan ke sana tetapi terabaikan karena suatu musibah kacil.
Ririn duduk di atas akar kayu tua yang menonjol ke luar dengan ditemani angin yang ramah, Ririn membuka buku tersebut. Ternyata, buku itu diary Medo yang sering ditulis olehnya.
Betapa terketuk hati Ririn, disaat Ririn membaca isi dari kata-kata yang Medo tulis yang menceritakan kenangannya dahulu. Ririn semakin tidak bisa menahan air matanya disaat membaca kata-kata ‘Ya! Tuhan apakah saya sudah menjadi teman yang baik bagi Ririn?. Apabila saya belum menjadi teman yang baik bagi Ririn, saya akan lakukan sepenuh hati untuk menjadi teman terbaik yang selalu Ririn dambakan. Ya! Tuhan saya memang lebih sederhana dari pada Ririn. Wajah saya lebih sederhana dari pada Ririn, tetapi saya dapat merasakan dalam jiwa Ririn dan paras cantik Ririn secara tersirat untuk mengetahui bagaimana nasib seorang wanita cantik seperti Ririn. Dan ternyata, hasilnya sangat menyedihkan. Karena kecantikannya benar-benar membuat siapapun menderita. Andai saja saya beragama Islam, pasti saya akan menasihatinya untuk menggunakan penutup wajah (Cadar)’.
Air matanya sudah tak mampu dikeluarkan kembali. Ririn langsung mengerti dan langsung menutup diary Medo dengan cepat. Ririn langsung tersungkur sujud di dasar rumput nan indah pinggir danau Litus. Ririn sangat tertangis tak menahan. Ririn pun kini menyadari, bahwa semua yang membuat orang-orang menderita adalah kecantikannya. Akhirnya, pada saat itu pun Ririn berniat untuk mengabulkan keinginan Medo dengan berniat memakai Cadar.
* * * * *

Terlihat dinding keimanan kuat di jiwa Fatimah yang menghantarkan keluarga Kiayi Sobri dan Bu Latifah semakin sempurna. Dalam hidup mereka, terpenuh dengan hati yang ikhlas memberikan kasih sayang. Kiayi Sobri pun begitu, beliau tidak ada letihnya untuk mengajari dan membimbing Fatimah dalam kaidah-kaidah yang diperintahkan dalam Islam. Fatimah saat ini sudah bisa shalat dan mengaji, walaupun masih dalam tahap belajar.

* * * * *

Di pagi hari, Fatimah dengan giatnya membantu Ibu Latifah melayani pembeli di warung. Ibu Latifah juga senang karena saat ini sudah ada yang menemaninya bekerja. Fatimah pun sangat senang memiliki orangtua angkat seperti mereka.
Bahkan, mereka berusaha untuk selalu melaksanakan shalat 5 waktu berjama’ah.
Pada saat setelah menunaikan shalat Mag’hrib berjama’ah, tiba-tiba Fatimah menangis dalam sujudnya. Fatimah menangis dalam sedih yang sayup. Fatimah menangis dan terus menangis, karena mengingat kenangan bersama Orangtua angkatnya dulu. Fatimah mengingat sewaktu ia masih menjadi Medo si gadis Nasrani. Fatimah menangis karena Fatimah memikirkan, walaupun mereka seperti itu, tetapi rasa sayang Fatimah pada mereka sungguh sangat besar, karena merekalah yang merawat dirinya dari kecil hingga besar. Merekalah yang merawat setelah Orangtua kandung Fatimah telah mendapat musibah.
Ibu Latifah langsung mengelus pundak Fatimah agar tidak selalu larut dalam tangis.
Fatimah pun mengatakan kepada Kiayi Sobri dan Bu Latifah tentang rasa kerinduannya kepada Orangtua angkatnya dulu. Fatimah mengatakan bahwa Fatimah sangat menyayangi mereka dan Fatimah berniat untuk membawa mereka masuk ke dalam agamanya karena Fatimah tidak ingin membiarkan mereka menderita di kehidupan dunia dan akhirat. Fatimah juga ingin menjenguk mereka secepatnya. Bu Latifah pun menjawab, “Ajaklah! Mereka. Bawalah mereka ke sini. Insya Allah, kami akan berusaha dengan Ikhlas membimbing mereka”.

* * * * *

Keesokan harinya, Fatimah berpamitan kepada Bu Latifah dan Kiayi Sobri, untuk mengunjungi masa lalunya dulu. Kiayi Sobri menasihati, “Bismillah dan berhati-hatilah dalam segala hal apapun”. Fatimah, “Insya Allah. Fatimah mohon do’anya dari Ibu dan Bapak, semoga Fatimah berhasil”.
Fatimah pergi dengan sahajanya. Setapak demi setapak Fatimah berjalan menyusuri jalan untuk menuju rumahnya dulu. Setelah lama melangkah, tiba-tiba langkah Fatimah terhenti melihat jendela kamar yang tidak asing bagi dirinya. Ternyata Fatimah sudah sampai di depan rumahnya. Berjalan dengan langkah kaki penuh niat untuk mendekati pintu.
Diketuknya pintu itu, Sehingga membuat tangan dari wanita tengah baya membukanya dengan perlahan.
Pemandangan yang sungguh sangat fenomenal yang disuguhkan untuk matanya. Seolah-olah mata Bu Wihelmina terbelalak melihat Medo yang datang dengan penampilan yang berubah derastis dari pada yang sebelumnya. Bu Wihelmina seolah matanya tidak berkedip sedikit pun untuk memandang penampilan muslimah Medo. Berpakaian jubah tebal besar nan panjang dan berjilbab besar yang menutupi sampai paha kakinya. Fatimah pada saat itu memeluk Bu wihelmina. Segera, Bu Wihelmina menangis melepaskan pelukan dari Medo dan terduduk kaku.
Bu Wihelmina tertawa sedih, “Kamu Medo. Kamu Islam?”. Fatimah, “Ya! Bu, Fatimah Islam saat ini”. Bu Wihelmina, “Fatimah, ternyata kamu Fatimah sekarang. Kamu bukan Medo yang Ibu kenal”. Fatimah, “Itu nama asli saya”. Bu Wihelmina, “Berarti kita sudah berbeda. Ibu Nasrani dan kamu Islam”. Fatimah, “Kita memang berbeda. Kita berbeda keyakinan Bu. Tetapi walau kita berbeda keyakinan. Fatimah masih sangat menyayangi Ibu dan Bapak”. Bu Wihelmina, “Kamu menyayangi kami, ini bukti sayang kamu terhadap kami, iya”. Fatimah, “Iya Ibu, Fatimah ingin menunjukan rasa sayang Fatimah pada Ibu dan Bapak dengan mengajak kalian masuk dalam agama Islam”. Bu Wihelmina, “Apa!. Kamu akan mengajak kami untuk masuk Islam?”. Fatimah, “Fatimah sayang sama Ibu. Fatimah juga sayang sama Bapak. Jadi, Fatimah tidak ingin melihat Ibu dan Bapak menderita nantinya. Agama yang Ibu dan Bapak anut adalah salah. Agama ini akan membawa kalian dalam penderitaan di hari pembalasan nanti. Kalian tidak akan bahagia di hari akhir”. Bu Wihelmina hampir akan menampar Medo. Tetapi Bu Wihelmina dapat mengontrolnya dengan menangis. Bu Wihelmina, “Ternyata ini rasa sayang kamu. Sungguh!. Kamu telah menghina agama yang telah membesarkan kamu. Medo!, kamu telah benar-benar menghina agama Nasrani. Ibu percaya, Ibu akan tetap bahagia menjadi seorang Kristani Nasrani bersama Bapakmu. Uruslah agama kita masing-masing. Agamamu urasanmu dan agama kami itu urusan kami. Jadi, jangan menjatuhkan agama kami”. Fatimah, “Ibu!, tetapi agama Islam adalah agama yang paling mulia diantara agama-agama yang lain”. Setelah itu, Pak Obrus muncul dari belakang, seketika ia juga terbelalak melihat yang datang adalah Medo. Dengan penampilan begitu meyakinkan terhadap agamanya yaitu Islam.
Pak Obrus bukannya menyambutnya dengan sapaan. Tetapi, Pak Obrus menyambutnya dengan perkataan-perkataan hina terhadap diri Fatimah. Pak Obrus, “Sudah jadi Islam kamu Medo”. Fatimah, “Ia Pak!. Saya seorang muslimah. Sekarang ini saya meyakininya dan asal Bapak tahu, nama saya bukan Medo, tetapi Fatimah”. Pak Obrus, “Fatimah. Ya, itu memang nama kamu. Dasar! keturunan Islam. Semakin meyakini dengan Islam kamu. Sekarang kita telah berbeda, buat apa kamu sempatkan diri kamu untuk menginjak rumah ini”. Fatimah, “Untuk membuktikan rasa sayang saya sama kalian. Kalian yang sudah merawat saya. Jadi, saya tidak mungkin tidak sayang terhadap kalian. Kalian yang sudah membesarkan saya, sehingga menjadi seperti ini”. Mereka terdiam ingin menangis tapi dipaksa untuk menahan. Fatimah, “Fatimah ingin membawa Bapak dan Ibu ke dalam kebahagiaan. Dengan memasuki agama Fatimah yakni Islam”. Pak Obrus, “Kamu. Berani-beraninya kamu mempunyai niat seperti itu pada Orangtua angkat yang telah membesarkan kamu. Kamu tentang Agama kami”. Fatimah, “Tapi, kalian akan menderita nantinya. Fatimah jamin, kebahagiaan ada di Islam, bukan di agama kalian”.
Pak Obrus, “Pergi kamu!. Kalau kamu mengaku Fatimah di rumah ini, berarti kamu segera pergi dan jangan menginjakan kaki di rumah ini lagi. Kamu boleh kembali, asalkan kamu sudah merubah nama kamu menjadi Medo kembali, dan kembali kepada agama kamu yaitu Nasrani”. Fatimah, “Saya Fatimah, yang akan memperteguh Islam dengan sebaik-baiknya. Saya Fatimah, yang ingin mengungkapkan rasa sayangnya pada kalian, dengan membawa kalian ke dalam kebahagiaan bersama Islam”.
Kemarahan Pak Obrus kembali melonjak saat itu. Langsung saja, dia menyeret dan mendorong Fatimah sampai keluar pintu, dan mengusirnya dengan kasar.

* * * * *

Fatimah pulang dengan usaha hampa, berjalan sangat lemas dengan terkucur air matanya. Fatimah langsung bersujud dan mengucap, “Kenapa?, Ya! Allah!”. Bu Latifah langsung membangunkan dan menyadarkan Fatimah, “Fatimah.. Fatimah. Tenangkan diri kamu”. Fatimah langsung memeluk Ibu Latifah. Fatimah, “Ibu, Fatimah telah gagal Bu, Fatimah telah gagal membujuk mereka. Fatimah sedih Bu”. Bu Latifah, “Sudah, kamu sudah berusaha”.
Fatimah langsung menuju kamar, menghempaskan tubuhnya di hamparan tempat tidur dengan berusaha menghilangkan kelelahan. Menangis lagi, terbayang kejadian tadi. Fatimah menangis dan terus menangis. Sehingga, Fatimah tertidur singkat.
Ketika ia bangun dari tidurnya, ia langsung memikirkan Ririn. Fatimah sadar saat ini dia sangat merindukan Ririn teman baiknya.
Adzan Dhuhur berkumandang, membawa Fatimah dalam ketenangan Illahi. Setelah shalat Dhuhur, Fatimah memohon agar diberi keajaiban untuk bertemu dengan Ririn dan Orangtua aslinya yang masih hidup. Fatimah sangat merindukan Bapaknya yang masih hidup. Hanya dia satu-satunya yang ingin Fatimah istimewakan. Walaupun sebelum Bapaknya meninggalkan dirinya berbuat yang tidak baik tetapi Fatimah mengerti rasa sayang Orangtua kepada anaknya. Fatimah membayangkan, apabila bertemu dengan Orangtua aslinya, Fatimah berkeinginan untuk langsung mencium tangannya dan memeluknya dalam keadaan apapun. Karena kerinduannya terhadap Bapak kandungnya selama berbelas-belas tahun tak dapat dibendung.

* * * * *

Sehelai bahan kasar yang tebal nan panjang dan besar, dikenakan oleh seorang gadis cantik. Dengan disertai jilbab indah yang sangat menjulur besar dan wajahnya yang di balut dengan sutra tebal yang panjang.
Seorang wanita cantik bagaikan bidadari surga, kini tak tertampak lagi kecantikan luarnya. Karena sudah tertutup dengan busana yang sungguh memegahkan hati dan menyegankan seseorang.
Ya! kini Ririn memakai Cadar. Berpenampilan sangat memegahkan agama Islam dengan busana yang ‘Subhanallah’ sangat menutupi seluruh aurat. Sungguh, kecantikan luar Ririn sudah tidak bercahaya. Tetapi bercahaya di dalam hatinya. Biarlah dirinya seperti itu. Karena agar setiap orang tidak mengetahui tentang wajahnya yang akan menyebabkan bencana.
Pak Rianto dan Bu Wihelmina sangat terkejut dan terketuk hatinya disaat pertama kali merasakan perubahan pada diri Ririn.
Mereka menjadi sangat merasakan kemegahan Islam. Mereka juga menjadi semakin rajin beribadah. Karena anaknya memberikan cahaya yang akan menyadarkan mereka. Bu Wihelmina dan Pak Rianto pun menjadi semakin menyesali dengan kesalahan-kesalahan yang telah diperbuat. Mereka pun semakin menyayangi Ririn. Ririn pun sifatnya semakin Islami sekali.

* * * * *

Terik sinar matahari di siang hari menyelimuti segala kesejukan. Menyalakan kobaran api yang cukup besar di sebuah rumah, akibat ledakan gas yang mengakibatkan dua orang nyawa melayang, suami dan isteri. Kejadian ledakannya ketika sang istri sedang masak menggunakan kompor gas elpigi. Nyawa yang telah menghilang adalan pasangan Pak Obrus dan Bu Wihelmina. Akan menjadi pukulan yang menyakitkan bagi Fatimah.
Informasi berita dari seorang tukang sayur keliling yang menggunakan motor memberitahukan berita itu kepada Kiayi Sobri yang sedang bersenda gurau bersama keluarganya. Tukang sayur tersebut langsung memberitahukan Kiayi Sobri dengan tenangnya, “Kiayi, ada kebakaran rumah, kebakaran rumah”. Kiyai Sobri, “Dimana?”. Pedagang sayur, “Tuh!. Di desa sebrang. Si pemilik rumah nyawanya hilang, pasangan suami dan isteri. Gara-gara ledakan dari tabung gas yang bocor”. Kiayi Sobri, Bu Latifah dan Fatimah, “Inna lillaahi wainnaailaihi raji’un”. Mereka bertiga serempak mengucapkannya. Kiayi Sobri, “Dimana kejadiannya?”. Pedagang sayur, “Di desa sebrang”.
Ya! Tuhan, jantung Fatimah tiba-tiba berdetak kencang tak karuan. Fatimah memikirkan hal yang tidak baik untuk difikirkan. Dengan penasaran dan dengan detakan jantung yang cepat, Fatimah bertanya, “Apakah pasangan suami dan isteri yang meninggal adalah orang non muslim?”. Pedagang sayur, “Sepengetahuan saya, mereka adalah orang non muslim. Karena sewaktu masyarakat sedang memadamkan api, terlihat dari luar rumahnya yang sudah hancur sebuah salib-salib yang menggantung”.
Tidak salah lagi, ternyata apa yang dia fikirkan benar terjadi. Segera dia berkata sambil menangis tegar, “Tidak salah lagi. Ibu..Bapak”.
Fatimah langsung berlari dengan kencangnya menuju rumah tersebut. Kiayi Sobri pun mengejarnya dan Bu Latifah mengejar Fatimah pula, yang berlari sangat cepat.
Mereka khawatir rasa terpukul Fatimah tidak bisa dikendalikannya. Fatimah berlari, terus berlari dengan dada sesak dan jantung yang berdetak kencang. Dengan disertai tetesan air mata yang sedikit-sedikit semakin menyentuh Fatimah. Sehingga berlari pun tanpa menggunakan sandal sama sekali.

* * * * *

Sesampainya Fatimah di sana, Fatimah langsung jatuh dengan tahanan lutut pas di depan rumah yang menjadikan mata Fatimah berpandangan hancur.
Berteriak memanggil Bapak dan Ibunya yang sudah tiada. Fatimah menerobos ke dalam rumah yang masih diselimuti asap debu yang menempas. Fatimah langsung mencarikan jenazah ke dua Orangtuanya.
Fatimah tersungkur kaku, disaat ia melihat dua tubuh tidak berdaya lagi. Fatimah segera memeluk jenazah yang telah hangus yang sedang dikerubungi para petugas, “Ibu..Bapak. Maafin Fatimah Bu. Fatimah telah lalai Bu, Fatimah telah lalai. Andai Fatimah pada saat itu tidak harus menyerah, untuk menahan kemarahan Bapak, pasti Fatimah berhasil membawa kalian bahagia. Tetapi Fatimah gagal membawa kalian untuk bahagia. Fatimah gagal, Ya!Allah”.
Kiayi Sobri dan Bu Latifah terkejut melihat Fatimah sedang memeluk jenazah Orangtua angkatnya yang non muslim telah hangus.
Bu Latifah segera memeluk Fatimah, “Jangan salahkan dirimu nak!. Semua sudah jalannya, kita juga akan mati”. Fatimah, “Tetapi Fatimah telah membiarkan Orangtua angkat Fatimah meninggal dalam keadaan nista, Bu!”. Kiayi Sobri, “Tapi kamu telah berusaha nak!”.
Semua kejadian yang telah Fatimah lalui, membuatnya semakin mengerti tentang sebuah makna kehidupan manusia.

* * * * *

Sebagaimana dengan firman Allah Swt. Dalam Q.S Yaasin : 44


( Tidakah mereka berjalan di muka bumi, lalu memperhatikan bagaimana akibatnya orang-orang yang sebelum mereka, sedang mereka itu terlebih kuat dari pada mereka ini. Allah tiada dapat dilemahkan oleh sesuatu yang di langit dan tidak pula yang di bumi. Sungguh Dia Maha Mengetahui lagi Maha kuasa).






























5 . REALITA YANG HAKIKI


Di pagi hari yang cerah, terlihat seorang pria yang berpenampilan rapih dan bertubuh tegap, bagaikan orang perusahaan. Mengetuk pintu kediaman rumah si wanita bercadar, Ririn. Ternyata pria itu adalah Sakti.
Sakti bertujuan ke rumah Ririn karena dia ingin jujur untuk mengakui kesalahan dia selama ini terhadap kematian Andri.
Setelah Sakti mengetuk pintu, betapa terkejutnya dia. Karena, yang membukakan pintu adalah seorang wanita bercadar. Sakti tidak tahu bahwa dia adalah Ririn. Tetapi Ririn tahu bahwa yang datang Sakti, tetapi Ririn diam dan tidak menyapa terlebih dahulu. Sakti lalu menanyakan, “Apa benar di sini kediaman rumah Ririn?”. Ririn, “Iya anda benar”. Belum puas, Sakti bertanya lagi, “Nazmatun Hurin Zahiroh?”. Ririn, “Percis”. Sakti, “Saya Sakti, teman Ririn SMA. Bisa bertemu dengan Ririn?”. Ririn, ”Hey..Sakti saya Ririn”. Sakti terasa ingin pingsan pada saat itu. Karena, antara percaya dan tidak percaya. Sakti kaget bukan kepalang, “Ririn, kamu?”. Ririn, “Ayo masuk!”. Sakti tidak berhenti-berhentinya memandangi Ririn, aneh.
Ririn menawari minuman pada Sakti, tetapi Sakti tidak mau. Karena Sakti ingin langsung menyelesaikan masalah ini dengan baik-baik. Ririn langsung menanyakan tujuan Sakti kemari, “Sekarang, apa tujuan kamu berkunjung ke sini?”. Sakti masih penasaran, “Tapi, tunggu sebentar. Kenapa kamu merubah penampilan kamu, Rin?. Menjadi derastis seperti ini”. Ririn, “Sudah terlalu banyak penderitaan. Saya tidak ingin menambahnya lagi”. Sakti, “Maksud kamu?”. Ririn, “Simpulkan saja!”.
Ririn menanyakan kembali tentang tujuan Sakti. Sakti terdiam sejenak, lalu mengawali dengan kata ‘Lemon Tea’. Ririn terkejut, “Lemon Tea!. Maksud kamu apa?”. Bibir sakti terasa gemetar saat mengawali kejujurannya. Ririn tidak sabar, “Katakan dengan jujur, apa maksud kamu?, walau pahit adanya”. Sakti kemudian membeberkan semua kesalahan-kesalahannya, “Lemon Tea, minuman yang tadinya saya buatkan untuk kamu di malam perpisahan. Yang akhirnya diminum oleh Andri. Di dalam Lemon Tea itu terdapat obat tidur yang tujuannya untuk kamu. Saya benar-benar suka sama kamu, sehingga pada saat itu saya ingin merasakan tubuh indah kamu”. Sakti langsung berlutut dikaki Ririn. Dia benar-benar menyesali perbuatannya. Sakti menangis penuh penyesalan. Ririn pada saat itu hatinya tidak tahu harus berkata apa. Tetapi yang jelas, Ririn benar-benar kecewa dan perasaan Ririn pada saat itu bercampur aduk tak karuan. Ririn menderaskan air matanya membasahi Cadarnya. Pada saat itu Ririn tidak tahu, apa yang harus dia lakukan pada Sakti.
Ririn dengan segera menyeret tangan Sakti. Ririn ternyata akan membawa Sakti ke pemakaman Andri.
Dipijakan hamparan tanah gembur, Ririn semakin menderaskan air matanya. Ririn langsung memeluk nisan Andri sambil menangis tersedu. Sakti tidak kuasa melihat kesedihan Ririn. Ririn pada saat itu memberitahukan pada Sakti tentang perasaannya pada Andri bahwa dirinya sangat mencintai Andri. Ririn, “Asal kamu tahu Sakti, Sampai saat ini pun saya sulit untuk melepas kepergian Andri, sulit sekali. Saya sangat mencintainya, tapi dia sudah engga ada sekarang. Dia engga mungkin kembali. Dia engga mungkin ngehapusin lagi air mata saya. Saya kangen sama dia sekarang. Saya ingin bahagia dengannya. Tapi kamu Sakti, kamu menghilangkan segalanya”. Sakti, “Saya benar-benar menyesal, Ririn. Saya menyesal. Tapi secara tidak langsung Andri meninggal setelah menjaga kehormatan kamu, Rin!”. Ririn, “Yang akan diambil oleh kamu, puas kamu Sakti”. Sakti menjerit untuk membuktikan rasa penyesalan dan bersalahnya, “Saya benar-benar menyesal. Saya dusta. Saya khilaf. Saya nista, munafik dan meminggul dosa melebihi pijakan gunung. Saya menyesal Ririn..Saya menyesal”. Sakti menangis. Sakti langsung tersungkur di atas kuburan Andri, sambil menangis dia berkata, “Andri, saya minta maaf. Saya yang menyebabkan kamu celaka, hingga nyawa kamu hilang. Maafin saya Andri, saya telah memberi kamu obat tidur dalam minuman itu, yang awalnya untuk Ririn. Saya benar-benar menyesal”. Sakti menumpahkan rasa penyesalannya membasahi kuburan Andri dengan banjir air mata. Selang beberapa waktu yang cukup lama, Ririn lalu mencoba untuk memaafkan Sakti. Ririn membangunkan tubuh Sakti yang tersungkur tak berdaya, “Sakti, saya akan mencoba ikhlas untuk berusaha maafin kamu”. Kemudian Sakti berjanji akan mengakui segala dosanya pada Allah Swt dengan taubat nasuha.

* * * * *

Langkah kaki Fatimah berjalan kaki menuju pasar, yang akan membeli sayuran.
Setelah selesai membeli sayuran, langsung bertujuan pulang. Saat melangkah berjalan pulang di trotoar jalan, terlihat pengemis tengah baya berumur sekitar 40-an yang sedang meminta-minta. Postur tubuhnya kaku, tua dan keriput. Berpenampilan sangat memperihatinkan dengan terdapat bekas luka lama tertabrak di kakinya. Pengemis itu menadahkan tangannya memelas pada Fatimah. Berharap ada sedikit bantuan dari dirinya. Fatimah pun memberikan Rp. 5000,- kepada si pengemis tersebut.
Tiba-tiba ada seorang kakek yang lewat, melihat Fatimah memberikan uang tersebut. Lalu si kakek itu berkata, “Neng, memberikan uangnya besar sekali. Padahal seorang bejad seperti dia, cukup dikasih Rp. 100,- saja. Dia itu kan, bekas Ustadz pencuri yang dipenjara”. Fatimah semakin mengingat sesuatu tentang Bapaknya. Lalu Fatimah bertanya lagi sambil memandang pengemis itu, “Maksud kakek, pencuri apa?”. Kakek, “Dia ketangkap basah mencuri di toko swalayan. Tapi kejadian itu sudah lama sekali Neng. Sekitar 17-18 tahun yang lalu”.
Hati Fatimah terasa, bahwa pengemis itu benar Bapaknya. Segera saja dia menghampiri pengemis yang dianggap Bapak kandungnya itu. Fatimah duduk di depannya dan menatapnya. Pengemis itu pun sama, dia menatap Fatimah dengan penuh makna. Lalu si pengemis itu bicara dengan nada yang serak dan halus, “Pasti anak Bapak sebesar kamu”. Fatimah semakin yakin kalau dia adalah Bapaknya. Fatimah meyakinkan dengan bertanya, “Anak Bapak bernama Fatimah?”. Pengemis itu kaget dan menangis, “Iya, benar. Namanya Fatimah. Kamu mengenalinya?. Dimana dia sekarang?. Mungkin dia menjadi orang Nasrani yang dibaptis oleh penjaga itu”. Fatimah sesak tak kuat lagi untuk menahan tangis dan tak dapat membendung rasa rindu yang mendalam pada Bapak kandungnya yang kini menjadi seorang pengemis yang tak berdaya, “Bapak, ini Fatimah. Saya Fatimah, anak Bapak”.
Ternyata tidak disangka pada saat itu menjadi saat pertemuan yang paling mengharukan antara anak dan Bapak yang sudah berbelas-belas tahun tidak bertemu. Ternyata pengemis itu adalah Ustadz Syam’un, Bapak kandung Fatimah. Fatimah menangis, segera dia mencium tangannya dan memeluk tubuhnya dengan gemetar. Ustadz Syam’un sangat bahagia yang tak terhingga, “Ya! Allah, nak!. Fatimah, sudah belasan tahun Bapak mendambakan waktu ini nak!”. Fatimah tak dapat berhenti menangis, “Fatimah juga Pak!. Fatimah rindu sama Orangtua kandung Fatimah. Fatimah takut kalau kehilangan Bapak atau engga bisa bertemu lagi. Tapi sekarang Fatimah bahagia. Bapaaaak..”. Mereka hanyut dalam tangis
Akhirnya, Ustadz Syam’un, Bapak Fatimah, tinggal bersamanya di kediaman Kiayi Sobri dan Bu Latifah. Mereka pun bahagia karena telah mendapatkan keluarga baru lagi.

* * * * *

Rasa semakin berubah. Perjalanan pun semakin panjang. Tanpa dirasa 5 tahun berlalu. Banyak sekali perubahan dan kejadian yang dilalui. Termasuk dalam hidup Ririn.
Ririn kini sudah mempunyai pendamping hidupnya. Yaitu Dwi Erlangga, orang kepercayaan Pak Rianto Sudur di perusahaannya sebagai pengamat bahan-bahan tekstil. Ririn bahagia bisa menikah dengannya. Karena menurut Ririn, sifat Andri dan Dwi tidak jauh berbeda. Dwi membawa Ririn bahagia dan tidak terlalu larut dalam sedih. Dwi adalah orang yang membuatnya jatuh cinta lagi. Sosok Dwi bagi Ririn adalah kiriman dari Allah Swt sebagai pengganti Andri yang telah tiada.
Kebahagiaan Ririn dan Dwi, terbukti dengan adanya si cantik Zahiroh yang telah berumur 4 tahun. Zahiroh menyerupai Ayah dan Ibunya, terutama wajah dan sifat mereka. Ririn telah menjadi Ibu yang berusaha memberikan kasih sayang dan Ilmu yang bermanfaat pada anaknya. Ririn akan tetap selalu menjaga kecantikannya yang terpancar di balik Cadar tebal. Ririn hanya memberikan kecantikannya pada suaminya, Dwi seorang.

* * * * *

Hari yang sangat Ririn dambakan hadir di depan mata, tanpa sengaja. Ternyata rasa rindu yang dalam mengabulkan keinginan Ririn untuk bertemu Medo.
Tak disangka, ketika Ririn akan memasukan Zahiroh sekolah di Taman Kanak-kanak. Ternyata di sana Ririn melihat Medo yang sedang mengajar di dalam kelas yang akan dimasuki oleh Zahiroh yang menjadi murid baru di Taman Kanak-kanak tersebut. Ketika Ririn dan Zahiroh akan masuk ke dalam kelas dengan diantarkan Kepala Sekolah, jantung Ririn semakin berdebar bercampur sesak melihat sahabat lamanya yang sudah bertahun-tahun tidak bertemu. Ingin sekali rasanya Ririn menjerit untuk memanggil Medo. Semakin Ririn masuk dan mendekat dengan Medo, semakin ingin dia memeluknya. Ririn mendampingi anaknya berdiri di depan untuk memperkenalan diri. Setelah perkenalan selesai, Zahiroh segera duduk. Kemudian Wali murid menunggu di luar kelas. Tetapi Ririn meminta kepada Kepala Sekolah bahwa dirinya ingin mengobrol sebentar dengan Gurunya, dengan alasan ada hal penting yang harus dibicarakan tentang Zahiroh.
Dibawanya Guru itu keluar oleh Ririn. Ririn langsung memeluknya, “Medo apa kabar?. Saya engga nyangka bisa ketemu kamu”. Fatimah kaget tiba-tiba Ibu bercadar ini memeluknya. Fatimah penasaran, karena ada orang yang masih memanggilnya Medo. Setelah Fatimah fikir-fikir, orang yang belum pernah memanggil dirinya Fatimah ialah Ririn, dia yakin hanya Ririn yang belum tahu.
Fatimah lalu bertanya, “Ibu siapa ya!”. Ririn, “Saya sahabat kamu, Ririn”. Fatimah kaget dan tercengang. Bagaikan dia mimpi saat itu, “Kamu benar Ririn. Ya ampun. Ririn saya kangen banget sama kamu”. Mereka saling berpelukan meneteskan air mata yang tak dirasakan. Fatimah berkata, “Kamu memakai Cadar sekarang. Saya senang sekali”. Ririn, “Berkat kamu saya menjadi sadar Do!”. Ririn, “Kamu Islam sekarang. Saya bear-benar merasa senang”. Fatimah, “Kebahagiaan dan keajaiban telah saya dapatkan dengan tentram setelah merasakan anugerah ke Islaman. Nama saya kini bukan Medo lagi, tetapi Fatimah”. Ririn, “Fatimah. Nama yang bagus”. Ketentraman tumbuh dalam rasa pertemuan ke Islaman yang indah antara Fatimah dan Ririn.

* * * * *

‘Semakin banyak penderitaan, janganlah kau tambah!’



SEKIAN














NiE bWat Kk hMbLieee... !

InI Kn’Ng2 aN dr Cwe aNeh’ N bWeeLL Yg bKin gMeeZZ...!, He....Hee....!. Yg UdH KseeL Ma Kk n ‘gJYliN Kk.
D’BcA YA Ka!..., Nvel Amiee niE,,, Yg D’rsmiKN Pd 28 JuLY ’08 (‘CADAR’) Kecantikan yang Membawa Derita.





BwaaT Kk ‘BURONAN’, Kk ‘LiE DrI CwE UaNNUehh,,,, ‘AmIEE’.




ANYer, 8 FbRUary ‘09

0 komentar:

alipoetry © 2008 Por *Templates para Você*